Bola.com, Lusail - Pelatih Timnas Brasil, Tite, menurut laporan ESPN Brasil, terlihat mengunjungi sebuah Masjid di Qatar jelang duel melawan Serbia di Piala Dunia 2022. Tite disebut menghabiskan waktu selama 20 menit di masjid tersebut.
Tite diketahui berjalan kaki ke masjid tersebut yang letaknya tidak jauh tempat latihan Timnas Brasil di Grand Hammad Stadium. Pemilik nama lengkap Adenor Leonardo Bacchi diketahui bermeditasi dan berdoa di masjid tersebut.
Advertisement
Setelah melakukan ritual tersebut Tite langsung kembali ke hotel tempat Timnas Brasil menginap. Bukan rahasia bila Tite dikenal sebagai pribadi yang religius.
Tite selalu menyempatkan diri mengunjungi tempat ibadah di mana Timnas Brasil bertanding. Timnas Brasil akan menghadapi Serbia pada laga pembuka Grup G Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium, Jumat (24/11/2022) dini hari WIB.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ogah Bocorkan Taktik
Pelatih Tite menolak menyebut siapa pemain yang akan menjadi starter Timnas Brasil saat melawan Serbia. Tite berulang kali menolak untuk menyebutkan siapa 11 pemain yang akan diturunkannya.
"Saya tidak akan memberi tahu lineup untuk pertandingan melawan Serbia. Saya tidak ingin memberi lawan kesempatan untuk mengetahuinya," kata Tite.
"Media pasti menerka, tapi saya tidak akan berbicara. Saya membuat pilihan. Yang pasti kami punya banyak pemain yang berstatus pemain pilar di tim masing-masing," lanjutnya.
Advertisement
Percaya Diri
Tite percaya diri menatap peluang Timnas Brasil di Piala Dunia 2022. Menurut Tite, skuad Tim Samba saat ini berisi materi berkualitas yang punya produktivitas gol banyak.
Rapor Timnas Brasil juga cukup mengesankan karena sukses mencetak 40 gol dan cuma kebobolan lima kali. Secara keseluruhan, Timnas Brasil mencatatkan 14 kali menang dan tiga kali imbang sepanjang Kualifikasi Piala Dunia 2022.
"Ini tim yang mempunyai persentase gol tinggi, mereka juga meraih catatan clean sheet yakni tak kebobolan gol dalam 22 dari 29 laga di saat kualifikasi," tegas Tite.
Intip Persaingan Grup G
Advertisement
Piala Dunia 2022 Eksklusif di EMTEK
Â