Sukses


    Ulasan Luciano Leandro di Piala Dunia 2022, Brasil Vs Swiss: Sihir Richarlison Berlanjut, Vinicius Tak Ketinggalan

    Bola.com, Jakarta - Brasil akan melakoni matchday kedua Grup G Piala Dunia 2022 melawan Swiss di Stadion 974, Doha, Qatar pada Senin (28/11/2022). Laga ini akan berlangsung pada pukul 23.00 WIB, disiarkan oleh SCTV dan Vidio.

    Sebelumnya, kedua kesebelasan sama-sama meraih hasil positif pada pertandingan perdana. Tim Samba menundukkan Serbia dua gol tanpa balas lewat Richarlison. Sedangkan Swiss menang tipis 1-0 atas Kamerun.

    Situasi mmebuat kedua tim memimpin klasemen sementara Grup G. Brasil nangkring di posisi puncak dengan tiga poin. Skuad besutan Tite itu unggul agregat gol dari Swiss yang membuntuti di peringkat kedua.

    Laga ini diprediksi bakal berjalan menarik dan sengit. Kedua tim bakal saling sikut demi posisi puncak. Kemenangan sekaligus membuka peluang lolos ke babak 16 besar lebih awal.

    Melihat kedalaman skuad, Brasil memang lebih diunggulkan ketimbang Swiss. Tetapi, tim berjulukan Nati tetap tidak boleh dianggap remeh, mengingat skuad asuhan Murat Yakin itu juga dihuni sederet pemain yang berkarier di klub-klub Eropa.

    Bukan tidak mungkin Swiss menjadi batu sandungan bagi Brasil yang bertabur bintang di Piala Dunia 2022. Simak ulasan spesial dari Luciano Leandro berikut ini.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 6 halaman

    Brasil Menang 2-1

    Meski begitu, legenda hidup PSM Makassar, Luciano Leandro yakin Timnas Brasil bisa mengamankan poin penuh di laga nanti. Dia bahkan memprediksi Tim Samba bakal menang dengan skor 2-1.

    "Prediksi skor 2-1 untuk kemenangan Brasil. Dan pencetak gol Vinicius Junior dan Richarlison," ujar Luciano Leandro kepada Bola.com Minggu (27/11/2022) pagi.

    "Brasil melawan Swiss mengikuti gaya permainannya yang sama, sebuah tim yang selalu berusaha untuk menawarkan permainan dengan penguasaan bola. Tim menyerang dengan baik dan mengeksploitasi kecepatan serta individualitas gelandang dan penyerangnya dengan sangat bagus," sambung Luciano.

    3 dari 6 halaman

    Tak Ada Neymar dan Danilo

    Dalam laga melawan Swiss, Brasil dipastikan kehilangan dua pemain. Penyerang andalan Brasil, Neymar dan bek Danilo absen karena masih menjalani penyembuhan akibat cedera.

    Kendati demikian, Luciano Leandro menilai hal itu tidak begitu menjadi masalah. Sebab, Tim Samba masih memiliki sejumlah pemain berkualitas yang siap diturunkan menggantikan keduanya.

    Posisi Danilo kemungkinan akan diisi oleh bek kanan senior, Dani Alves. Kemudian posisi Neymar bakal digantikan oleh striker Manchester United, Antony.

    "Tanpa bintang besarnya Neymar dan Danilo, Brasil tetap menjadi favorit. Neymar luar biasa. Tim manapun di dunia membutuhkannya, tetapi hari ini Brasil tidak terlalu bergantung padanya, kami memiliki pemain yang cepat dan terampil yang dapat menentukan pertandingan kapan saja," katanya.

    "Hari ini Brasil adalah tim yang kuat di semua sektor, pertahanan, gelandang dan menyerang saling memahami, ada keharmonisan antar sektor dan saya melihat tim sangat fokus di lapangan," tambah pelatih berusia 56 tahun itu.

    4 dari 6 halaman

    Richarlison Gacor

    Lebih lanjut, Luciano Leandro memprediksi Richarlison bakal kembali gacor dalam duel melawan Swiss. Performa apik Richarlison sebagai ujung tombak Selecao untuk Piala Dunia 2022 diyakini akan terus berlanjut.

    Ya, sebelumnya pemain Tottenham Hotspur itu tampil memukau dengan sukses mencetak brace ke gawang Serbia. "Richarlison akan membuat perbedaan di pertandingan nanti. Karena itu saya prediksi dia bantu cetak gol kemenangan untuk Brasil," ucap Luciano Leandro.

    "Vinicius Junior dan Rafinha akan menjadi pemain kunci Brasil nanti. Banyak bola akan lahir dari dua pemain ini untuk Richarlison," pungkas mantan pelatih Persipura Jayapura itu.

    5 dari 6 halaman

    Prediksi Susunan Pemain Brasil vs Swiss

    Brasil (4-2-3-1): Alisson Becker; Dani Alves, Thiago Silva, Marquinhos, Alex Sandro; Lucas Paqueta, Casemiro; Raphinha, Antony, Vinicius Junior; Richarlison.

    Pelatih: Tite

    Swiss (4-2-3-1): Yann Sommer; Ricardo Rodriguez, Nico Elvedi, Manuel Akanji, Silvan Widmer; Granit Xhaka, Remo Freuler; Ruben Vargas, Djibril Sow, Xherdan Shaqiri; Breel Embolo

    Pelatih Kepala: Murat Yakin

     

    (Ana Dewi)

    6 dari 6 halaman

    Liputan Khusus Piala Dunia 2022

    <p>Piala Dunia 2022 - Ilustrasi Liputan Langsung Pesta Bola 2022_2 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

     

    Video Populer

    Foto Populer