Bola.com, Doha - Timnas Belgia tidak berdaya dalam partai kedua Grup F Piala Dunia 2022. Tim berjulukan The Red Devils itu bertekuk lutut di hadapan Timnas Maroko.
Belgia kalah 0-2 dari Maroko di Piala Dunia 2022 pada Minggu (27/11/2022) malam WIB di Al Thumama Stadium, Doha.
Advertisement
Dua gol Maroko ke gawang Belgia dicetak oleh Abdelhamid Sabiri pada menit ke-73 dan Zakaria Aboukhal menit ke-90+2.
Kekalahan ini membuat posisi Belgia terjepit. The Reds Devils berada di peringkat kedua dengan tiga poin dari dua partai.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Terancam Disalip
Belgia terancam disalip oleh Kroasia atau Kanada yang baru bertanding sekali. Kedua tim bakal saling bentrok pada malam ini pukul 23.00 WIB di Khalifa International Stadium, Al Rayyan.
Padahal, Belgia memulai Piala Dunia 2022 dengan kemenangan. The Red Devils mampu membungkam Kanada 1-0 lewat gol tunggal Michy Batshuayi pada 23 November 2022.
Advertisement
Warganet Riuh
Kekalahan Belgia dari Maroko membuat riuh netizen di Twitter. Warganet menganggap performa Kevin De Bruyne dkk. mengecewakan hingga generasi emas telah berakhir.
Usia generasi emas Belgia memang telah memasuki kepala tiga. Kevin De Bruyne telah berumur 31 tahun, Eden Hazard 31 tahun, hingga Thibaut Courtois 30 tahun.
Generasi Emas Sudah Berakhir
Era emas Belgia sudah berakhir. https://t.co/DULqlFCDat
— Faisal Isnan (@FaisalIsnan) November 27, 2022
Advertisement
Skuad Elite, Cetak Gol Sulit
Belgia sm portugal ini mirip2. Squad elit, cetak gol sulit. Pasti selalu bingung klo udh nyampe depan 😮💨
— dapdaf (@dapdove) November 27, 2022
Tidak Jelas
Belgia itu udh gajelas sebenernya dari 2018.Inget gak dulu sempet dibabat 2-0 ama jepang wkakwka, terud dikejar jdi 3-2 gara2 kualitas individu pemainnya emg lagi edan2nya.
— harits komo ableh (@komoharitsableh) November 27, 2022
Advertisement
Piala Dunia 2022 di Emtek Group
Posisi Belgia
Advertisement