Bola.com, Ras Abu Aboud - Pelatih Swiss, Murat Yakin, meminta timnya tidak lengah saat menghadapi Timnas Brasil pada matchday kedua Grup G Piala Dunia 2022, Senin (28/11/2022) malam WIB. Meski tak diperkuat Neymar, Tim Samba diprediksi tetap jadi lawan yang tangguh.
Timnas Brasil tak diperkuat Neymar karena mengalami cedera pergelangan kaki pada laga pembuka Piala Dunia 2022. Absennya Neymar membuat pilihan pengganti yang tersedia adalah Richarlison, Vinicius Junior, Raphinha, dan Rodrygo.
Advertisement
Murat Yakin menegaskan, timnya mewaspadai semua pemain dalam laga melawan Timnas Brasil. Situasi yang wajar mengingat Brasil merupakan tim favorit peraih gelar Piala Dunia 2022.
"Masing-masing dan setiap pemainnya sangat terampil. Mulai dari bek tengah hingga kiper. Mereka di sini untuk mendapatkan gelar dan itu hampir merupakan keharusan buat mereka," kata Murat Yakin seperti dikutip AP.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Swiss Bersemangat
Murat Yakin juga bersemangat menyambut duel melawan Timnas Brasil di Piala Dunia 2022. Menurut Murat Yakin, duel ini sudah dinantikannya sejak undian Piala Dunia.
"Secara pribadi, saya telah menantikan pertandingan ini sejak undian diumumkan. Senang bermain melawan nama-nama besar dan menunjukkan apa yang kami miliki," tegas Murat Yakin.
Swiss dan Brasil sama-sama mengoleksi tiga poin hasil kemenangan pada laga pembuka. Pemenang dalam laga nanti akan mendapatkan tiket ke babak 16 besar Piala Dunia.
Advertisement
Terinspirasi Brasil
Murat Yakin bahkan menyebut, Timnas Brasil sudah memengaruhi keputusannya menjadi pesepak bola pada masa lalu. Itulah yang membuatnya sangat menantikan duel melawan Tim Samba di Piala Dunia 2022.
"Sejak kecil, saya sudah berbicara panjang lebar tentang Brasil. Mungkin, itu sebabnya saya menjadi pesepak bola," ucap Murat Yakin.
Laga nanti akan menjadi pertemuan ke-10 sepanjang sejarah buat Brasil dan Swiss. Statistik mencatat, Brasil sukses meraih dua kemenangan, Swiss memenangi dua laga, dan empat laga berakhir imbang.
Intip Persaingan Grup G
Advertisement
Piala Dunia 2022 Eksklusif di EMTEK