Bola.com, Al-Rayyan - Timnas Wales berpeluang melakukan rotasi pada laga pamungkas Grup B Piala Dunia 2022 melawan Timnas Inggris, Rabu (30/11/2022) dini hari WIB. Rotasi tersebut memungkinkan menimpa siapa pun, termasuk Gareth Bale dan Aaron Ramsey.
Performa Bale dan Ramsey mendapat kritikan karena tidak dianggap maksimal dalam dua laga Wales di Piala Dunia 2022. Pelatih Wales, Rob Page, belum bisa memastikan apakah keduanya tersedia untuk duel melawan Timnas Inggris.
Advertisement
"Itu pertanyaan besar buat semua orang untuk bermain kembali setelah empat hari bertanding. Saya akan memilih tim yang kompetitif untuk melawan Inggris apakah dengan atau tanpa Gareth Bale dan Aaron Ramsey," kata Rob Page seperti dikutip Sky Sports.
Duel melawan Timnas Inggris akan krusial buat Wales. Kemenangan menjadi harga mati demi meraih tiket ke-16 besar Piala Dunia 2022.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tetap Punya Peran
Pelatih Timnas Wales, Rob Page, menyebut, peran Gareth Bale dan Aaron Ramsey tetap berguna meski tidak menjadi starter. Jadi, keduanya tidak layak bila mendapatkan kritikan secara langsung.
"Jika mereka tidak menjadi starter, mereka bisa membuat dampak di bangku cadangan. Apakah mereka masuk sebagai starter atau belakangan, kita semua mendapatkan kritikan dan sudah sepatutnya," tegas Rob Page.
"Kami ingin memberikan suporter sebuah penampilan yang bisa dibanggakan," tegasnya.
Advertisement
Tampil Buruk
Timnas Wales tampil buruk di Piala Dunia 2022. Dari dua pertandingan yang sudah dijalani, Wales menelan satu kekalahan dan satu hasil imbang.
Hasil tersebut membuat Wales kini berada di dasar Grup B dengan nilai satu. Mereka tertinggal tiga poin dari Inggris yang berada di posisi teratas, dan dua angka atas Iran di peringkat kedua.
Intip Persaingan Grup B
Advertisement
Saksikan Keseruan Piala Dunia 2022 Eksklusif di EMTEK