Bola.com, Jakarta - Penyerang Timnas Inggris, Raheem Sterling, mengungkapkan ia tidak akan gabung kembali dengan tim di Piala Dunia 2022 di Qatar sebelum ia merasa yakin keluarganya aman dari teror perampok.
Raheem Sterling mendadak pulang ke Inggris setelah mendengar kabar rumahnya di London disantroni kawanan perampok.
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
Marselino Ferdinan dan 3 Pemain Diaspora Timnas Indonesia yang Main Kinclong saat Taklukkan Arab Saudi: Petarung Tangguh
Pelatih Bahrain Mulai Ketar-ketir Jelang Lawan Timnas Indonesia: Sangat Sulit, Mental Harus Disiapkan!
Advertisement
Kantor Polisi daerah Oxshott, Surrey, melaporkan kediaman Sterling telah dimasuki perampok pada Sabtu malam (3/12/2022), atau kurang dari 24 jam sebelum pertandingan Inggris melawan Senegal di babak 16 besar.
Saat perampokan berlangsung, tunangan dan anak Strerling sedang ada di dalam rumah, tetapi polisi memastikan perampokan tersebut tidak disertai ancaman kekerasan.
Perampok berhasil membawa kabur jam tangan serta perhiasan, ikabarkan total kerugian Sterling mencapai 300 ribu paun (Rp5,7 miliar).
Sterling berharap kembali ke Qatar sebelum Inggris berlaga di perempat final melawan Prancis, tetapi dengan catatan rumahnya sudah aman dan keluarganya jauh dari bahaya.
"Raheem telah memberi tahu semua orang bahwa dia tidak mungkin pergi ke mana pun kecuali dia 100 persen yakin bahwa keluarganya dapat dijaga dengan aman," demikian pernyataan salah seorang sumber yang dekat dengan Sterling.
"Dia sadar kemanan adalah hal terpenting untuknya dan keluarganya, dan satu di antara alasan mereka pindah ke rumah itu adalah karena rumah tersebut berada di kawasan yang sangat eksklusif, dengan patroli keamanan reguler," sang sumber, menambahkan.
Meski begitu, rumah Raheem Sterling masih tetap jadi sasaran aksi kejahatan para perampok.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kemanan Rumah Diperketat dari Siang hingga Malam
Tunangan Raheem Sterling, Paige, dan anak mereka sebenarnya ikut dalam rombongan WAGs Timnas Inggris ke Qatar, tetapi mereka kembali ke Inggris terlebih dahulu karena adanya pekerjaan yang harus diselesaikan.
Raheem berencana memperketat keamanan di rumahnya setelah polisi menyelesaikan penyelidikan mereka.
Seorang sumber mengatakan Raheem Sterling telah meminta perusahaan swasta siaga untuk langsung memasang kamera cctv 24/7 dengan infra merah yang ditingkatkan.
"Dia ingin memasang lusinan kamera," begitu kata sang sumber.
"Dan dia akan mempekerjakan petugas keamanan untuk berpatroli di rumahnya siang dan malam, dan akan mempertahankannya sampai Piala Dunia selesai. Semua perhiasan berharga telah dipindahkan dari rumah ke tempat penyimpanan yang aman," lanjut sumber tersebut.
Sumber: The Sun
Advertisement
Liputan Khusus Piala Dunia