Sukses


    Prancis Tembus Semifinal Piala Dunia 2022 dan Samai Rekor Brasil 24 Tahun Lalu, Apa Tuh?

    Bola.com, Al Khor - Prancis sukses menggenggam tiket semifinal Piala Dunia 2022. Tim berjulukan Les Bleus berhasil mengeliminasi Inggris dengan skor 2-1 pada laga perempat final di Stadion Al Bayt, Al Khor, Minggu (11/12/2022) dini hari WIB.

    Timnas Prancis unggul terlebih dahulu di babak pertama melalui gol Aurelien Tchouameni pada menit ke-17, lewat tembakan dari luar kotak penalti. Inggris sempat menyamakan skor melalui Harry Kane usai turun minum.

    Akan tetapi sang juara bertahan kembali unggul melalui gol Olivier Giroud. Prancis pun menang atas Inggris dan melengang ke babak semifinal.

    Di semifinal Piala Dunia 2022, Timnas Prancis akan berjumpa Maroko yang digelar di Al Bayt Stadium, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB. Sebelumnya Maroko secara mengejutkan berhasil mendepak Portugal di perempat final.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Sejajar dengan Brasil

    Keberhasilan Timnas Prancis melaju ke babak semifinal Piala Dunia 2022 menjadi prestasi tersendiri. Yakni pencapaian kembali menembus semifinal setelah menjadi juara dunia pada edisi sebelumnya.

    “Prancis adalah juara bertahan pertama yang mencapai semifinal Piala Dunia sejak Brasil pada 1998,” tulis William Hill dalam postingannya di Twitter.

    3 dari 5 halaman

    Samai Brasil 24 Tahun Lalu

    Statistik itu adalah bahwa Prancis menjadi tim pertama berstatus juara bertahan yang berhasil kembali menyentuh babak semifinal pada Piala Dunia edisi berikutnya sejak 1998. Pencapaian itu sebelumnya sudah dicatatkan Brasil.

    Ya, Brasil pernah melakukannya di Piala Dunia 1998 yang digelar di Prancis. Kala itu tim Samba berstatus sebagai juara bertahan setelah memenangkan edisi di Amerika Serikat empat tahun sebelumnya.

    Brasil bahkan kembali tampil di final pada edisi 1998 bertemu dengan tuan rumah Prancis. Saat itu Brasil dibesut Mario Zagallo menyingkirkan Belanda di semifinal melalui adu penalti 4-2 (1-1). Namun sayangnya mereka kalah telak 0-3 dari Prancis di laga final.

    4 dari 5 halaman

    Perjalanan Prancis di Piala Dunia 2022

    Fase Grup

    • Prancis Vs Australia (4-1)
    • Prancis Vs Denmark (2-1)
    • Tunisia Vs Prancis (1-0)

    16 Besar

    • Prancis Vs Polandia (3-1)

    Perempat Final

    • Inggris Vs Prancis (1-2)

     

    Sumber: Twitter William Hill

    5 dari 5 halaman

    Piala Dunia 2022 Eksklusif di Emtek Group

    <p>Liputan Langsung Bola.com di Pesta Bola 2022_2 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer