Bola.com, Jakarta Kabar buruk datang dari Timnas Prancis jelang final Piala Dunia 2022. Beberapa pemain lini belakang dikabarkan absen di partai final melawan Argentina.
Tercatat ada dua nama pemain yang dikabarkan absen yakni Raphael Varane dan Ibrahima Konate. Tentunya ini menjadi kabar buruk untuk skuad asuhan Didier Deschamps.
Baca Juga
Advertisement
Keduanya dikabarkan sakit dan belum bisa mengikuti latihan. Disisi lain, Timnas Prancis juga sudah melakukan latihan pada Jumat (16/12/2022).
Menurut beberapa laporan, Varane dan Konate dilaporkan terkena penyakit yang disebut 'Flu Unta'. Penyakit ini memang sedang menghantam skuat Prancis saat ini.
Keduanya saat ini diisolasi di kamar hotel Prancis, dan kondisi mereka diragukan untuk bermain di final.
Disisi lain, Didier Deschamps juga memiliki opsi darurat untuk menutupi kelemahan lini belakang. Sosok Dayot Upamecano kemungkinan akan dipasang bersama William Saliba di lini pertahanan Les Bleus.
Tentunya, absennya pemain lini belakang Timnas Prancis menjadi salah satu celah untuk Argentina memasuki jantun pertahanan Les Blues di Piala Dunia 2022.
*(Video ini di edit oleh Alpenta Mulia Sitompul dari Universitas Negeri Jakarta)