Sukses


    Firasat Rodrigo De Paul Kuat Banget, Titip Surat untuk Messi hingga Akhirnya Kesampaian Juara Piala Dunia 2022

    Bola.com, Jakarta - Timnas Argentina berpesta setelah berhasil menjuarai Piala Dunia 2022. Albiceleste keluar sebagai kampiun usai mengalahkan Prancis secara dramatis di partai final.

    Lionel Messi dkk. melewati duel final yang penuh mendebarkan melawan Prancis di Lusail Stadium, Minggu (18/12/2022) malam WIB, lewat drama adu penalti 4-2 (3-3).

    Timnas Argentina keluar sebagai juara Piala Dunia 2022 setelah semua penendang penaltinya berbuah gol, sementara dua pemain Prancis gagal melakukan tugasnya.

    Argentina menuntaskan impian mereka setelah terakhir kali menjuarai pada edisi 1986. Ada hal yang menarik di balik takdir yang membawa tim Tango menjuarai Piala Dunia 2022 yang datang dari firasat salah satu pemainnya, Rodrigo De Paul.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Janji Rodrigo De Paul

    Dilansir dari Sportbible, Rodrigo De Paul pernah menitipkan sebuah surat pada jauh-jauh hari sebelum berlangsungnya Piala Dunia di Qatar. Tetatnya dua bulan sebelum turnamen dan ia titipkan di kamar Lionel Messi, kapten tim mereka.

    Dalam kertas tersebut, De Paul menyebutkan janji serta harapannya untuk Argentina di Piala Dunia 2022. Ia menuliskannya dua bulan sebelumnya, tepat pada 18 September 2022.

    “Saya Rodrigo de Paul (7). Hari ini 18/9/2022. Saya menandatangani kertas dan mengatakan bahwa kami akan memenangkan Piala Dunia dua bulan dari sekarang,” begitu terjemahannya.

    Firasat pemain Atletico Madrid tersebut terbukti kuat. Argentina keluar sebagai juara Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Prancis via adu penalti di final. Rodrigo De Paul dan Lionel Messi kini benar-benar adalah pemenang Piala Dunia.

    3 dari 4 halaman

    Bodyguard Sejati

    Rodrigo De Paul tampil eksplosif bersama Albiceleste di Qatar. Eks gelandang Udinese tersebut punya peran penting bagi Argentina sepanjang turnamen. Ia disebut sebagai bodyguard.

    Pasalnya, pemain Atletico Madrid itu adalah sosok yang selalu mengamankan pertahanan Argentina dari ancaman lawan.

    Squawka mencatat, De Paul mencatatkan 42 kali memenangkan kembali penguasaan dari lawan. Jumlah itu yang tertinggi di skuad Argentina.

    Sumber: Sportbible, Instagram

    4 dari 4 halaman

    Perjalanan Argentina di Piala Dunia 2022

    Fase Grup

    • Argentina Vs Arab Saudi (1-2)
    • Argentina Vs Meksiko (2-0)
    • Polandia Vs Argentina (0-2)

    16 Besar

    • Argentina Vs Australia (2-1)

    Perempat Final

    • Argentina Vs Belanda 4-3 (2-2)

    Semifinal

    • Argentina Vs Kroasia (3-0)   

    Final

    • Argentina Vs Prancis 4-2 (3-3)
    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer