Sukses


    Bayern Munchen Bidik Emiliano Martinez Setelah Sukses Bawa Argentina Juara Piala Dunia 2022

    Bola.com, Munich - Bayern Munchen menurut laporan Media Foot tertarik untuk mengamankan jasa Emiliano Martinez pada bursa transfer Januari 2023. Kiper Timnas Argentina itu akan diplot sebagai pengganti Manuel Neuer.

    Emiliano Martinez mendapatkan sorotan besar setelah membantu Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. Kiper Aston Villa itu tampil memukau di bawah mistar gawang La Albiceleste.

    Emiliano Martinez juga berhasil meraih penghargaan Sarung Tangan Emas berkat performa apiknya pada Piala Dunia 2022. Secara keseluruhan, kiper 30 tahun itu tampil sebanyak tujuh kali dan mencatatkan tiga clean sheets.

    Penampilan apik Emiliano Martinez menyedot perhatian dari Bayern Munchen. Apalagi mereka sedang berburu kiper baru untuk menggantikan Manuel Neuer yang absen sampai akhir musim karena mengalami cedera.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Tak Mudah

    Keinginan Bayern Munchen untuk mengamankan jasa Emiliano Martinez tentu tak akan mudah. Sang kiper saat ini masih terikat kontrak jangka panjang bersama klub Premier League, Aston Villa.

    Emiliano Martinez berada di bawah kontrak sampai 30 Juni 2027. Bila Bayern ngotot untuk merekrutnya tentu harus menembus klausul pelepasan sang kiper.

    Data terakhir menyebutkan, Emiliano Martinez memiliki harga pasa 25 juta euro. Namun, angka tersebut berpotensi melejit karena sukses membantu Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 plus terikat kontrak jangka panjang.

    3 dari 5 halaman

    Kandidat Lain

    Selain Emiliano Martinez, Bayern Munchen juga dikabarkan mempersiapkan kandidat lain. Klub Jerman itu dikaitkan dengan dua kiper lainnya yang juga tampil mengesankan pada Piala Dunia 2022.

    Mereka adalah Yassine Bounou (Maroko) dan Dominik Livakovic (Kroasia). Namun, Bayern juga akan menemui kendala dalam upaya perekrutan dua kiper tersebut.

    Yassine Bounou saat ini masih terikat kontrak sampai 2025 bersama Sevilla. Adapun Dominik Livakovic punya kontrak sampai 2024 bersama Dinamo Zagreb.

    Sumber: Media Foot

    4 dari 5 halaman

    Daftar Penerima Penghargaan di Piala Dunia 2022

    • Juara: Argentina
    • Peringkat kedua: Prancis
    • Peringkat ketiga: Kroasia
    • Pemain Terbaik: Lionel Messi
    • Top Skor: Kylian Mbappe (8 gol)
    • Kiper Terbaik: Emiliano Martinez
    • Pemain Muda Terbaik: Enzo Fernandez
    5 dari 5 halaman

    Perjalanan Argentina di Piala Dunia 2022

    • 23/11/2022- Prancis 4-1 Australia
    • 26/11/2022 - Prancis 2-1 Denmark
    • 30/11/2022 - Tunisia 1-0 Prancis
    • 4/12/2022 - Prancis 3-1 Polandia
    • 11/12/2022 - Inggris 1-2 Prancis
    • 15/12/2022 - Prancis 2-0 Maroko
    • 18/12/2022 - Argentina 3(4)-3(2) Prancis
    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer