Sukses


    Perkembangan Status Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Exco PSSI: Situasinya Cukup Berat

    Bola.com, Jakarta - Ketua umum PSSI, Erick Thohir, tengah berada di Qatar. Erick tengah melobi FIFA terkait status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. 

    Namun, status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 semakin berat. Hal itu diungkapkan anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, dalam wawancara langsung di Inews TV. 

    "Masih terjadi negosiasi dari teman-teman di sana, tapi kita dapat informasi situasinya cukup berat," ungkap Arya.  

    Kegagalan Indonesia menyelenggarakan drawing yang rencananya digelar di Bali pada 31 Maret 2023 disebut Arya Sinulingga menjadi faktor yang sangat krusial.

    Ditambah dengan penolakan sekelompok masyarakat terhadap kehadiran Timnas Israel U-20 di Piala Dunia U-20 2023.

    "Pertama kita gagal melaksanakan drawing. Kedua, karena kita kan bawa aspirasi dari publik dan masyarakat, baik yang menerima dan menolak," jelas Arya. 

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Hukuman Berat Menanti

    Arya Sinulingga kemudian menyebut ada potensi sanksi berat yang bisa diterima Indonesia dari FIFA. Sanksi itu bisa berupa hukuman tidak boleh mengikuti aktivitas sepak bola internasional selama beberapa waktu. 

    "Kondisi yang kita khawatirkan itu kalau sampai kita di-banned. Berat banget kondisi kita nanti," ujarnya.

    Arya kemudian menyebut FIFA sulit menerima syarat-syarat yang diajukan pihak Indonesia yang diwakili Ketua PSSI, Erick Thohir. Meski ia tidak menyebutkan syarat apa saja yang dibawa tersebut.

    "FIFA itu kan menganut fair play dan anti diskriminasi," jelasnya. 

    3 dari 4 halaman

    Tidak Bicara Negara Lain

    Beberapa negara lain disebut siap menggantikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Sebut saja Peru dan Argentina. Ada pula negara dari Asia yang lain yakni Qatar.

    Namun, Arya Sinulingga masih belum mau membahas hal itu. Ia memilih fokus menyelesaikan urusan yang sedang dihadapi oleh Indonesia.

    "Itu urusan FIFA, kita fokus pada negara kita sendiri," tandasnya. 

    4 dari 4 halaman

    Saksikan Keseruan Piala Dunia U-20 2023 di EMTEK Group

    <p>Piala Dunia U-20 - Emtek Official Broadcaster Piala Dunia U-20 (Bola.com/Erisa Febri/Adreanus Titus)</p>

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-20 2023 menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati berita-berita eksklusif Piala Dunia U-20 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer