Bola.com, Quito - Pelatih Ekuador, Diego Martinez, menyambut antusias hasil undian Piala Dunia U-17 2023 yang menempatkan mereka di Grup A bersama Timnas Indonesia U-17. Menurut Martinez, peta persaingan di grup tersebut sangat kompetitif.
Ekuador akan bergabung di Grup A Piala Dunia U-17 2023 bersama Timnas Indonesia U-17, Panama, dan Maroko. Hasil itu diketahui setelah FIFA melangsungkan pengundian fase grup di Zurich, Swiss, pada Jumat (15/9/2023) malam WIB.
Advertisement
Ekuador akan langsung berhadapan dengan Timnas Indonesia U-17 pada laga perdana yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (10/11/2023). Pelatih Diego Martinez tak sabar untuk melihat timnya memainkan laga krusial tersebut.
"Kami sangat senang mengetahui grup yang akan dihadapi di Piala Dunia U-17 2023. Kami akan memainkan pertandingan pertama melawan tuan rumah, yaitu Timnas Indonesia U-17. Ini adalah grup yang sangat kompetitif," kata Diego Martinez seperti dikutip Ole.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Lebih Waspadai Maroko
Pelatih Diego Martinez menegaskan, timnya lebih mewaspadai Maroko ketimbang Timnas Indonesia U-17 dan Panama di Piala Dunia U-17 2023. Hal itu dirasa wajar mengingat Maroko adalah runner-up Piala Afrika U-17 2023.
"Kami telah mencari informasi tentang tim-tim yang ada. Tidak mudah untuk menemukan detailnya, tetapi kami melakukannya," ucap Martinez.
"Maroko adalah tim wakil juara Afrika dalam kategori ini," tegas Martinez.
Advertisement
Kebut Persiapan
Ekuador langsung akan melakukan pemusatan latihan untuk persiapan Piala Dunia U-17 2023. Kegiatan ini direncanakan akan berlangsung pada 20 September 2023 dan diikuti 26 pemain.
"Kami sudah sangat dekat dengan para pemain yang berada di Kejuaraan Amerika Selatan. Minggu depan kami akan mengadakan pemusatan latihan, kami akan berbicara dengan mereka," tegas Martinez.
Piala Dunia U-17 2023 menjadi edisi keenam buat Ekuador. Pada edisi terakhir, Ekuador berhasil menembus 16 besar Piala Dunia U-17.
Hasil Undian Piala Dunia U-17 2023
Advertisement
Jadwal Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023
10 November 2023
- Panama Vs Maroko di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Pukul 16.00 WIB
- Timnas Indonesia U-17 Vs Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya Pukul 19.00 WIB
13 November 2023
- Maroko Vs Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Pukul 16.00 WIB
- Timnas Indonesia U-17 Vs Panama di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Pukul 19.00 WIB
16 November 2023
- Maroko Vs Timnas Indonesia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Pukul 19.00 WIB
- Ekuador Vs Panama di Stadion Manahan, Solo, Pukul 19.00 WIB