Bola.com, Buenos Aires - Timnas Argentina U-17 sudah mulai menggelar agenda persiapannya untuk menghadapi Piala Dunia U-17 2023. Sesi latihan pertama tim asuhan Diego Placente ini sudah mulai digeber sejak Senin (2/10/2023).
Melalui laman resmi Federasi Sepak Bola Argentina (AFA), agenda persiapan Timnas Argentina U-17 ini sudah dimulai. Pemusatan latihan (TC) tahap lanjutan mulai digelar menjelang bergulirnya Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga
Advertisement
AFA juga merilis total 26 nama pemain yang mendapat panggilan untuk mengikuti TC kali ini. Bukan tidak mungkin, nama-nama pemain ini akan menjadi andalan Timnas Argentina U-17 saat menghadapi persaingan di Grup D nanti.
Di grup ini, skuad muda Albiceleste akan menghadapi persaingan yang ketat. Sebab, Argentina tergabung satu grup dengan Jepang, Polandia, dan Senegal. Klub yang disebut terakhir akan menjadi lawan pertama mereka di Piala Dunia U-17 2023.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Geber Latihan Taktik
Menurut penjelasan yang disampaikan AFA, pelatih Timnas Argentina U-17, Diego Placente, sudah mulai memberikan materi taktik untuk para pemainnya. Materi ini diberikan pada sesi latihan terakhir pada Senin (2/10/2023).
“Sesi latihan dimulai dengan materi pemanasan yang dipimpin oleh pelatih fisik, Enrique Cesana, lalu dilanjutkan dengan sesi operan,” bunyi pernyataan resmi AFA melalui laman resminya.
“Sementara itu, Dario Herrera menuntut hasil maksimal dari para pemain. Untuk mengakhiri kegiatan, pelatih Diego Placente mengulas berbagai aspek taktik,” tambahnya.
Advertisement
Jadwal Latihan Argentina
Selain itu, AFA juga turut menyampaikan seluruh agenda yang bakal dijalani oleh Timnas Argentina U-17 selama sepekan ke depan pada sesi pemusatan latihan menuju Piala Dunia U-17 2023 ini.
Menurut jadwal yang tersedia, sesi latihan akan digelar secara rutin mulai Senin hingga Kamis. Setelah itu, mereka dijadwalkan menghadapi satu pertandingan uji coba pada Jumat (6/10/2023).
Meskipun demikian, belum ada informasi secara detail soal lawan yang bakal dihadapi anak asuh Diego Placente pada pertandingan uji coba tersebut.
Kontestan Favorit di Grup D
Sekalipun belum pernah meraih gelar juara di ajang Piala Dunia U-17, Argentina tetaplah menjadi kontestan yang paling difavoritkan di Grup D. Sebab, mereka punya catatan partisipasi yang panjang.
Piala Dunia U-17 2023 ini bakal menjadi partisipasi ke-15 bagi Argentina. Namun, memang belum bisa berbicara banyak jika ukurannya ialah persaingan perebutan gelar juara. Sebab, prestasi terbaiknya di level Piala Dunia U-17 hanyalah merebut posisi ketiga.
Setidaknya, pencapaian itu sudah berlangsung sebanyak tiga kali. Masing-masing posisi ketiga ini diraih tim junior La Albiceleste pada Piala Dunia U-17 edisi 1991, 1995, dan 2003.
Advertisement
Pembagian Grup Piala Dunia U-17 2023
Saksikan Pertandingan Piala Dunia U-17 di Emtek
Advertisement