Sukses


    Meriah! Trophy Experience Piala Dunia U-17 di Surabaya Diiringi dengan Pawai Budaya

    Bola.com, Surabaya - Acara Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya berlangsung meriah, Minggu (29/10/2023). Ribuan masyarakat ikut meramaikan pawai dan arak-arakan sebelum trofi turnamen itu dipamerkan.

    Perhelatan tersebut diawali dengan pawai yang dilakukan mulai area Siola menuju Balai Pemuda Surabaya. Masyarakat dari berbagai usia, mulai anak-anak, remaja, hingga lansia ikut memadati rute sampai lokasi trofi diletakkanya di Balai Pemuda.

    Nampak hadir Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, yang ditemani Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi. Tak ketinggalan pula Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha, bersama Menpora Dito Ariotedjo.

    Erick Thohir sangat terkesan dengan sambutan meriah masyarakat Surabaya dan sekitarnya dalam menyambut Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023.

    "Luar biasa sambutan masyarakat, kegiatan-kegiatan yang mendorong, semarak yang luar biasa.Saya juga apresiasi yang luar biasa buat mas Wali, mas Eri yang bener-bener serius," kata Erick Thohir.

    "Gelora Bung Tomo, pembukaan dan pertandingan Timnas Indonesia akan digelar di Surabaya. Saya juga terima kasih buat pak Menpora yang saya tahu tadi malam begadang, pagi-pagi, subuh harus ke Surabaya bersama-sama kami untuk memastikan Piala Dunia U-17 berjalan dengan baik di Surabaya," ujarnya.

    ---

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Masyarakat Bisa Ber-swafoto

    Momen ini dimanfaatkan masyarakat untuk mengabadikannya lewat foto atau video. Tak jarang, mereka meminta swafoto bersama Erick Thohir maupun tokoh lainnya.

    Publik juga diberi kesempatan berfoto di tempat yang disediakan dengan ornamen Piala Dunia U-17 2023. Acara ini juga diikuti banyak penampilan kebudayaan.

    Mulai dari paskibra, drum band, tari tradisional, kelompok seni, kelompok anak-anak kirab yang mengenakan jersey sepak bola, pasukan pembawa bendera, hingga pasukan yang menggelindingkan bola raksasa.

     

    3 dari 5 halaman

    Dihadiri Legenda Persebaya

    Selain itu, ada pula tiga legenda Persebaya Surabaya ikut meramaikan dengan menggelindingkan bola raksasa. Mereka adalah Yusuf Ekodono, Seger Sutrisno, dan Reinold Pieterz.

    Trofi Piala Dunia U-17 2023 kemudian dibuka secara simbolis oleh Erick Thohir dan Eri Cahyadi begitu tiba di Balai Pemuda. Selain itu, Bacuya yang merupakan maskot Piala Dunia U-17 2023 juga turut dipamerkan dalam perhelatan arak-arakan trofi.

    "Saya tentu berharap dukungan penuh masyarakat, karena benar-benar timnas kita akan mulai bertanding di sini Jadi, mari kita penuhkan Gelora Bung Tomo," ungkap pria yang juga menjabat Menteri BUMN itu.

     

    4 dari 5 halaman

    Lokasi Pertandingan Timnas Indonesia U-17

    Semarak Piala Dunia U-17 2023 sebelumnya juga diramaikan dengan hiasan di sejumlah titik di Kota Surabaya. Sejumlah spanduk, umbul-umbul, atau hiasan lain yang berhubungan dengan turnamen itu bermunculan di beberapa titik di Kota Pahlawan.

    Gebyar Piala Dunia U-17 2023 memang terasa di Surabaya mengingat Timnas Indonesia U-17 akan berlaga di kota ini. Mereka akan bersaing di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.

    Selain itu, Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, juga akan menjadi venue dua pertandingan 16 besar pada 21 November 2023.

    5 dari 5 halaman

    Saksikan Keseruan Piala Dunia U-17 2023 di Emtek Group

    <p>Piala Dunia U-17 - Ilustrasi Logo Piala Dunia U-17 (Bola.com/Salsa Dwi Novita)</p>

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

    Video Populer

    Foto Populer