Sukses


    Piala Dunia U-17 2023: Bikin Bangga! Wasit Indonesia, Aprisman Aranda Bertugas pada Laga Timnas Mali U-17 Vs Uzbekistan U-17

    Bola.com, Solo - Ada yang menarik dalam laga perdana Grup B Piala Dunia U-17 2023 yang mempertemukan Timnas Mali U-17 Kontra Uzbekistan U-17 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Jumat (10/11/2023).

    Salah satu wasit terbaik asal Indonesia, Aprisman Aranda ditunjuk sebagai salah satu perangkat pertandingan. Pria kelahiran 9 April 1990 itu jadi wasit keempat pada laga ini.

    Aprisman Aranda menemani tiga pengadil lainnya yang berasal dari Uruguay. Mereka adalah Gustavo Tejera sebagai wasit utama. Kemudian dua asisten wasit; Carlos Barreiro dan Andres Nievas.

    Aprisman Aranda bukan satu-satunya wasit asal Indonesia yang ambil bagian dalam Piala Dunia U-17 2023.

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Wasit Indonesia di Piala Dunia U-17

    Dua nama lainnya yang juga diberi amanat FIFA dalam turnamen bergengsi kelompok usia tersebut adalah Thoriq Alkatiri dan Yudi Nurcahya.

    Ketiga wasit itu sudah memiliki lisensi FIFA. Aprisman Aranda memperolehnya sejak 2018. Kemudian, Thoriq Alkatiri pada 2014 dan Yudi Nurcahya pada 2020.

    Ketiga wasit terbaik Indonesia ini menjadi wasit pendukung atau pembantu bersama 18 wasit utama, 36 asisten wasit, serta 18 wasit Video Assistant Referee (VAR).

     

     

    3 dari 4 halaman

    Mali Memimpin

    Hinga berita ini ditulis, Timnas Mali U-17 memimpin atas Uzbekistan U-17. Gol Les Aigles Muda dicetak oleh Mamadou Doumbia pada menit ke-30.

    Adapun Piala Dunia U-17 2023 berlangsung pada 10 November 2023 hingga 2 Desember 2023. Ajang ini digelar di empat kota; Jakarta, Bandung, Solo, dan Surabaya.

    Sedangkan keempat venue yang digunakan antara lain Stadion Manahan. Kemudian Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Jakarta International Stadium (Jakarta), dan Stadion Si Jalak Harupat (Bandung).

    Stadion Manahan menjadi satu di antara venue utama dari seluruh laga Grup B Piala Dunia U-17 2023. Ada empat negara yang bersaing di grup ini; Spanyol, Kanada, Mali, dan Uzbekistan.

    Selain digunakan sebagai venue babak 16 besar, stadion yang berkapasitas 20 ribu penonton tersebut juga dipakai untuk perempat final, semifinal, hingga partai puncak.

    4 dari 4 halaman

    Saksikan Piala Dunia U-17 di Emtek

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    <p>Piala Dunia U-17 - Ilustrasi Logo Piala Dunia U-17 (Bola.com/Salsa Dwi Novita)</p>

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

    Video Populer

    Foto Populer