Bola.com, Surabaya - Timnas Indonesia U-17 untuk sementara tertinggal 1-2 dari Maroko pada pertandingan pamungkas Grup A Piala Dunia U-17 2023 dalam duel yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (16/11/2023).
Baca Juga
Ahmed Zaki Woles Tidak Menerima Gaji dari PSSI sebagai Manajer Timnas Indonesia U-17 dan U-20
Gelandang Tim Pelajar Indonesia Ingin Curi Hati Nova Arianto: Punya Mental Tangguh, Skill Nggak Kalah dari Timnas Indonesia U-17
Pelatih Tim Pelajar Indonesia Sodorkan 2 Pemain Berbakat Kepada Nova Arianto: Bisa Jadi Amunisi Baru Lini Tengah Timnas Indonesia U-17
Advertisement
Pada menit kelima, Timnas Indonesia U-17 sempat menghadirkan ancaman. Memanfaatkan skema sepak pojok, Arkhan Kaka mendapat ruang tembak di area kotak penalti. Namun, sepakannya masih bisa diblok oleh bek Maroko.
Gawang Timnas Indonesia U-17 sempat terancam pada menit ke-12. Lewat skema sepak pojok, Anas Alaoui melepaskan sepakan keras. Beruntung, bola masih bisa dihalau oleh pemain Indonesia yang berdiri tepat di atas garis gawang.
Situasi berbahaya kembali datang pada menit ke-16. Kali ini, sepakan keras yang dilepaskan oleh Abdelhamid Maali dari luar kotak penalti sukses mengarah ke gawang. Beruntung, Ikram masih sigap untuk menghalaunya.
Skuad Garuda Asia memang tak begitu banyak menguasai bola pada laga ini. Berbagai upaya bangun serangan yang dilakukan sering kandas di tengah jalan. Mereka justru harus menghadapi gempuran serangan Maroko yang datang bertubi-tubi.
Saat laga memasuki menit ke-21, misalnya, Ikram kembali menghadapi ujian. Namun, dia masih cukup sigap saat Mohamed Hamony melesakkan sepakan keras dari luar kotak penalti.
==
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Akhirnya Kebobolan Juga
Di tengah berbagai gempuran, gawang Timnas Indonesia U-17 akhirnya kebobolan juga lewat titik putih. Hukuman ini diberikan wasit karena Welber Jardim dianggap melakukan pelanggaran di kotak penalti.
Anas Alaoui yang ditunjuk sebagai algojo pun mampu menuntaskan tugasnya dengan baik. Sepakannya keras dan terarah ke sudut kanan gawang. Gol ini membawa Maroko unggul 1-0 atas Indonesia.
Menginjak menit ke-39, gawang Indonesia kembali kebobolan. Kali ini melalui skema sepak pojok Ayoub Chaikhoun yang sukses disontek oleh sang kapten, Abdelhamid Ait Boudlal. Gol ini menambah keunggulan Maroko jadi 2-0.
Timnas Indonesia U-17 sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-42. Eksekusi bola mati yang dilakukan oleh Nabil Asyura sukses menggetarkan jala gawang Maroko. Sepakan roket yang meluncur deras ini mengubah skor jadi 2-1.
Kedudukan ini bertahan hingga wasit asal Denmark, Morten Krogh, meniup peluit tanda berakhirnya waktu turun minum tiba.
Advertisement
Daftar Susunan Pemain
- Timnas Maroko U-17 (4-5-1): Taha Benrhozil; Hamza Koutoune, Abdelhamid Ait Boudlal, Yasser El Aissati, Smail Bakhty; Ayoub Chaikhoun, Abdelhamid Maali, Mohamed Amine Katiba; Ayman Ennair, Anas Alaoui, Mohamed Hamony;
- Pelatih: Said Chiba
- Timnas Indonesia U-17 (4-3-3): Ikram Al Giffari; Rizdjar Nurviat, Sulthan Zaky, Iqbal Gwijangge, Welber Jardim; Hanif Ramadhan, Figo Dennis, Ji Da Bin; Nabil Asyura, Arkhan Kaka, Riski Afrisal;
- Pelatih: Bima Sakti
Nikmati Keseruan Piala Dunia U-17 2023 di EMTEK
Advertisement