Sukses


    Suasana Beda di Stadion Si Jalak Harupat pada 16 Besar Piala Dunia U-17 2023: Ada Musik Penyemangat

    Bola.com, Bandung - Suasana berbeda terjadi di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada 16 besar Piala Dunia U-17 2023, Selasa (21/11/2023). Suasana semakin menarik dengan hadirnya musik penyemangat.

    Suara musim diputarkan saat pemain mencetak gol pada babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat. Ini merupakan fitur baru yang sebelumnya tak tersedia pada penyisihan grup.

    Alunan musik bergenre R&B semakin menambah semarak saat pemain mencetak gol. Musik yang diputar mampu membuat para pemain bergoyang saat melakukan selebrasi.

    Selain itu, musik juga diputar saat jeda turun minum pada 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Hadirnya musik membuat suporter yang menunggu jalannya pertandingan tak bosan dan menikmati irama dan bergoyang.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Jerman Kalahkan AS

    Pada pertandingan 16 besar Piala Dunia U-17 2023, Jerman berhasil mengalahkan Amerika Serikat dengan skor 3-2. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat itu berlangsung seru sejak awal.

    Jerman lebih dulu mencetak gol melalui Charles Hermann (14'). Kemudian Amerika menyamakan kedudukan melalui Taha Habroune (24').

    Jerman kemudian berbalik unggul pada menit ke-34 melalui Max Moerstedt. Kemudian Amerika berhasil menyamakan kedudukan melalui David Vazquez (80'). Lalu Jerman mencetak gol kemenangan melalui Bilal Yalcinkaya (87').

    3 dari 4 halaman

    Tertunduk Lesu

    Para pemain Amerika Serikat terlihat tertunduk lesu setelah peluit panjang dibunyikan. Ini merupakan hasil yang sangat mengecewakan buat Amerika.

    Namun, hasil ini lebih baik dari pencapaian edisi sebelumnya yang hanya sampai penyisihan grup. Sementara itu, Jerman berpeluang meraih gelar Piala Dunia U-17 2023 setelah lolos ke perempat final.

    Jerman akan menghadapi Spanyol pada laga yang digelar Jakarta International Stadium (24/11/2023). Menarik untuk menyaksikan laga bergengsi tersebut

    4 dari 4 halaman

    Piala Dunia U-17 2023 di Emtek Group

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    <p>Piala Dunia U-17 - Ilustrasi Logo Piala Dunia U-17 (Bola.com/Salsa Dwi Novita)</p>

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

    Video Populer

    Foto Populer