Bola.com, Dongguan - Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sukses membuka keunggulan bagi Indonesia di babak semifinal Piala Sudirman 2015 dengan menyumbang poin perdana usai mengalahkan pasangan Tiongkok, Cai Yun/Fu Haifeng,
Bermain di Dongfeng Nissan Sport Center, Dongguan, Sabtu (16/5/2015) siang WIB, Hendra/Ahsan menang dua set langsung 21-16, 21-17, dengan total waktu pertandingan 33 menit.
Sempat tertinggal lebih dulu di set pertama, Hendra/Ahsan mampu bangkit dan mengejar keunggulan lawan untuk merebut poin.
Berkat kemenangan Hendra/Ahsan atas Yun/Haifeng, Indonesia unggul 1-0 atas Tiongkok.
Namun, keunggulan 1-0 yang diukir Hendra/Ahsan tak bertahan lama karena di Bellaetrix Manuputty, yang turun di game kedua melawan Li Xuerui, mundur karena mengalami cedera.
Cedera Bella terjadi saat pebulu tangkis tunggal putri itu memimpin dengan skor 5-2. Saat bermain, Bella sudah terlihat mengenakan bebat di lutut kirinya. Tak kuat menahan sakit, Bella terjatuh saat hendak mengembalikan serangan Xuerui. Skor berubah jadi 5-3 untuk Bella. Setelah diberi perawatan medis berkonsultasi dengan tim medis, Bella memutuskan tidak melanjutkan permainan.
Advertisement
Dengan mundurnya Bella, skor secara total kini sama kuat, 1-1.
Di game ketiga yang krusial, Jonatan Christie akan menantang Chen Long. Long saat ini merupakan pebulu tangkis pertama dunia sementara Jonatan berperingkat ke-63 dunia.
Baca Juga :
Bungkam Jerman, Tiongkok Melenggang ke Semifinal
Ditonton Langsung Menpora, Semangat Tim Indonesia Berlipat
Statistik Kemenangan Indonesia Atas Denmark di Piala Sudirman