Sukses


Sektor Putri Bulutangkis Sumbang 3 Medali di SEA Games 2015

Bola.com, Singapura - Tiga keping medali berhasil diraih pebulutangkis-pebulutangkis putri Indonesia di SEA Games 2015. Pemain tunggal putri, Hanna Ramadini, menyumbang medali perak, sementara dua ganda putri, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani dan Suci Rizki Andini/Maretha Dea Giovani, masing-masing mendapat medali perunggu.

Hanna menerima medali perak setelah kalah di laga final yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Selasa (16/6/2015). Melawan unggulan pertama dari Thailand, Busanan Ongbumrungpan, Hanna tumbang dua gim langsung, 17-21, 12-21.

Sementara itu, dua ganda putri Merah Putih langsung mendulang medali perunggu setelah sama-sama gagal melangkah ke final. Terjegal di semifinal oleh lawan-lawannya yang berasal dari Malaysia, Anggia/Ketut dan Suci/Dea harus puas hanya bisa menyumbang medali perunggu.

Di semifinal kemarin, Anggia/Ketut kalah dari Vivian Kah Mun/Khe Wei Woon, 12-21, 11-21. Sedangkan Suci/Dea keok di tangan Amelia Alicia Anscelly/Fie Cho Soong, 16-21, 21-23.

Tim nasional bulu tangkis masih akan menyumbang tiga keping medali lagi untuk kontingen Indonesia. Selain medali emas dan medali perak dari nomor ganda putra, yang akan diperebutkan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto juga minimal meraih medali perak.

Jordan/Debby dijadwalkan bertanding melawan wakil Malaysia, Peng Soon Chan/Liu Ying Goh di babak final SEA Games 2015, pada pukul 12.20 siang waktu setempat.

Baca juga:

Taufik Hidayat: Mohon Maaf Pencapaian Indonesia di SEA

Hanya 5 Besar SEA Games 2015, Rita Subowo Kecewa

Ganda Putra All Indonesian Final, Indonesia Kirim Empat Wakil

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer