Sukses


Tampil Buruk di Sesi Latihan, Valentino Rossi Kecewa Berat

Bola.com, Indianapolis - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi mengaku kecewa dengan hasil sesi latihan bebas pertama dan kedua di GP Indianapolis 2015. Rossi menilai hasil mengecewakan yang didapatnya tidak lepas dari masalah teknis pada motornya.

Pada sesi latihan pertama, Rossi hanya menempati urutan ke-5 dengan catatan waktu 1 menit 34.374 detik -- selisih 0.720 detik dari rekan setimnya Jorge Lorenzo. Sedangkan pada sesi kedua, 'The Doctor' kembali menuai hasil buruk dengan tertinggal 0.672 detik. Rossi pun tercecer di urutan ke-10.

"Itu hari yang sulit karena saya tak cukup cepat. Saya mencoba menggunakan ban baru namun ternyata tak ada keseimbangan dan pengaturan yang tepat," ucap Rossi seperti dikutip Crash, Sabtu (8/8/2015).

"Saya mengalami masalah terutama pada pengereman. Saya kesulitan dalam mengubah arah. Motor menjadi terlalu berat. Ini benar-benar menjadi masalah," tambah pebalap berkebangsaan Italia itu.

Tak mau terus tampil buruk, Rossi pun menegaskan dirinya bakal segera mengevaluasi performa motornya bersama tim Yamaha jelang latihan bebas ketiga yang akan berlangsung malam nanti, mulai 20.55 WIB. Apalagi, selang empat jam kemudian, rider berusia 36 tahun itu sudah harus menjalani sesi kualifikasi di GP Indianapolis.

"Kita akan memeriksa data karena latihan ketiga menjadi sangat penting. Tentu saja kami harus berusaha menjadi yang terdepan," kata Rossi.

Sampai seri balap ke-9, Rossi masih memimpin klasemen sementara balapan dengan 179 poin. Valetino Rossi unggul 13 poin dari Lorenzo yang berada di peringkat dua.

Baca juga:

Jorge Lorenzo Kuasai Free Practice II GP Indianapolis

Jelang GP Indianapolis, Dovizioso Bertekad Hapus Tren Negatif

Jelang GP Indianapolis: Dani Pedrosa Incar Kemenangan Pertama

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer