Bola.com, Wellington - Tim basket nasional putra Australia memastikan tempat di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Kepastian ini didapat setelah Andrew Bogut dkk. kembali mengalahkan tim Selandia Baru, 89-79, di leg kedua Kejuaraan Basket Oceania 2015. Sebelumnya, di leg pertama, Australia menang 71-59.
Selain Bogut, yang mengemas 10 poin dan 11 rebound, performa apik juga ditampilkan sederet pemain timnas Australia yang berkarier di kompetisi NBA, seperti Matthew Dellavedova (Cleveland Cavaliers), Cameron Bairstow (Chicago Bulls), dan Patty Mills (San Antonio Spurs).
Advertisement
Dellavedova mencetak 14 poin, Bairstow menyumbang 10 angka, sedangkan Mills membukukan sembilan poin untuk menggenapi kemenangan 'Boomers'.
"Kekuatan kami ada di kedalaman materi pemain, yang memungkinkan kami bermain stabil selama 40 menit pertandingan," jelas Pelatih Timnas Australia, Andrej Lemanis, dilansir situs resmi Olimpiade 2016 Rio de Janeiro.
"Beberapa dari mereka menunjukkan permainan bertahan yang bagus, tapi dari segi serangan, kami tidak cuma bergantung pada satu orang untuk mencetak angka," sambungnya.
Selain tim putra, tim putri Australia juga meraih tiket berlaga di Olimpiade 2016. Tak mau kalah dengan skuat putra, 'The Opals' sukses menundukkan Selandia Baru di dua laga yang digelar.
Di pertandingan pertama, tim putri Australia menang 61-41, sementara di leg kedua, mereka melibas pasukan Kiwi dengan skor cukup telak, 80-63.
Baca juga:
Wawancara: Hanum Fasya, Atlet Basket Cantik Andalan Indonesia
Bisakah Michael Jordan Kalahkan LeBron James? Ini Jawabannya