Sukses


GP2 Belgia: Rio Haryanto Ingin Pangkas Jarak dengan Vandoorne

Bola.com, Spa - Setelah menikmati masa jeda balapan selama tiga pekan, pebalap Indonesia yang memperkuat tim Campos Racing, Rio Haryanto, siap tempur menghadapi seri GP2 Belgia di Sirkuit Spa-Francorchamps, akhir pekan ini. Misi khusus diusung pebalap berusia 22 tahun tersebut di Belgia. Dia ingin memangkas jarak dengan pemuncak klasemen pebalap GP2, Stoffel Vandoorne.

Setelah merampungkan enam seri, Vandoorne berdiri nyaman di puncak klasemen sementara pebalap dengan raihan 194 poin. Rio membuntuti di belakangnya berkat koleksi 109 poin. Gap poin kedua pebalap cukup lebar.

Dengan lima balapan tersisa, kans Rio mengambil alih posisi teratas memang tak mudah. Namun, dia bertekad tampil sebaik-baiknya untuk menipiskan jarak dengan sang pesaing utama.

“(Rio) Haryanto akan berusaha meraup sebanyak mungkin poin untuk memangkas jarak poin dengan Stoffel Vandoorne yang saat ini memimpin balapan GP2 musim ini,” kata pihak Campos Racing di situs resminya, Rabu (19/8/2015).

Tapi, keinginan Rio Haryanto mendekati Vandoorne diperkirakan tak akan mudah terwujud. Apalagi Vandoorne bakal tampil di negaranya sendiri. Dia pasti bakal tampil habis-habisan untuk menyenangkan para pendukungnya.

Spa-Francorchamps dikenal sebagai salah satu sirkuit paling menantang dan menarik di seluruh dunia. Sirkuit sepanjang 7,004 kilometer ini punya sejumlah tikungan tersohor, seperti La Source, Raidillon Eau Rounge atau Les Come. Butuh kemampuan teknik mumpuni untuk bisa melaju mulus dan cepat di sirkuit ini. 

Baca Juga: 

Soal Dana F1, Rio Haryanto: Semoga Ada Kabar Baik 2-3 Bulan Ini

Jokowi Tugaskan Menteri BUMN Dukung Penuh Rio Haryanto

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer