Bola.com, Tokyo - Kandas sudah langkah pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, di turnamen Jepang Terbuka 2015. Keduanya harus terhenti di babak perempat final.
Menghadapi wakil Korea, Ko Syung Hun/Kim Ha Na di lapangan Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jumat (11/9/2015), Tontowi/Liliyana kalah dua gim, 16-21, 21-23.
Advertisement
Pasangan nomor dua dunia itu tampak tak mampu mengimbangi perlawanan Ko/Kim di gim pertama. Owi/Butet bahkan tak mampu memimpin perolehan poin. Gim pertama pun dimenangi pasangan Korea.
Barulah pada gim kedua, Owi/Butet mulai bangkit. Mereka sempat unggul jauh 14-7, namun lengahnya permainan membuat Ko/Kim perlahan mengendalikan laga. Saat poin kritis 20-20, pasangan Indonesia itu lengah hingga akhirnya menyerah 21-23.
Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan tak memiliki wakil di semifinal ganda campuran. Owi/Butet juga menyusul dua ganda lainnya yang juga tersingkir di babak perempat final, yaitu Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan juara dunia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Baca juga:
Indonesia Pastikan Satu Tempat di Semifinal Ganda Putra
Taklukkan Ihsan, Tommy ke Semifinal Jepang Terbuka 2015
Juara Dunia Ahsan / Hendra Keok di Perempat Finalmpatriotnya, Tian Houwei.