Bola.com, Jakarta - Semangat Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada Rabu (28/10/2015) ini turut diresapi perenang nasional, Siman Sudartawa. Merayakan Hari Sumpah Pemuda, Siman memilih mengunggah foto dengan caption menyentuh di akun media sosial Instagram-nya, @siman_sudartawa, seperti di bawah ini.
Dalam foto yang menangkap aksinya melakukan start lomba renang gaya punggung itu, Siman menulis; A fear will only make you weak and lose confidence. Ignore the fear and proceed your step! Happy 87th Youth Pledge Day!! Satu Nusa, Satu Bangsa, Satu Bahasa INDONESIA!! #swimmer #teamspeedo #speedo #sumpahpemuda #indonesia #28oktober @map_active @eplanetsports.
Advertisement
Baca Juga
Atau yang bila diterjemahkan bebas berarti: Ketakutan hanya akan menjadikanmu sosok lemah dan hilang kepercayaan diri. Abaikan ketakutanmu dan teruskan langkahmu! Selamat Hari Sumpah Pemuda ke-78!! Satu Nusa, Satu Bangsa, Satu Bahasa Indonesia!! #perenang #timspeedo #speedo #sumpahpemuda #indonesia #28oktober @map_active @eplanetsports.
Sebagai perenang nasional, Siman terbilang rajin mengharumkan nama bangsa di pentas internasional. Selain tercatat pernah mengumandangkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya kala memenangi medali emas SEA Games 2011 Indonesia dan SEA Games 2013 Myanmar lalu, baru-baru ini Siman Sudartawa juga kembali mengibarkan Bendera Merah Putih dengan memenangi 3 medali emas di ajang AASF Asian Age Group 2015 yang berlangsung di Bangkok, Thailand, 1-7 Oktober lalu.