Sukses


Imbas Teror, Pebasket Ini Menolak Bertanding di Paris

Bola.com, Paris - Pemain tim basket Dominion Bilbao (Spanyol), Shawn James, menolak berangkat ke Paris, Prancis, untuk memperkuat timnya melawan JSF Nanterre di ajang Eurocup, Selasa (17/11/2015). Pemain berkebangsaan Amerika Serikat tersebut mengkhawatirkan keselamatannya setelah mendengar berita teror di Paris, Jumat (13/11/2015) lalu.

Dominian Bilbao masih menunggu kepastian apakah pertandingan di Nanterre, di pinggiran Paris, tetap dilaksanakan atau tidak seusai penyerangan berdarah di ibu kota Prancis tersebut. Tim tersebut akhirnya tetap berangkat ke Paris, namun tanpa James.

Pihak klub mengaku tak bisa memaksa James berangkat. Alhasil sang pemain diizinkan tetap tinggal di Bilbao.

“Setiap individu bebas punya opini terkait keamanan keluarganya. Setiap orang bisa mengambil keputusan dan kami menghormatinya,” ujar pelatih Dominian Bilbao, Sito Alonso, seperti dilansir Marca.

“Kami tak bisa memaksanya berangkat. Kemarin istrinya mengkhawatirkan keselamatan anak-anak mereka dan juga James. Kami tak bisa mengambil risiko membawa mereka saat kami tak punya pengawal. Jika sesuatu terjadi, apa yang harus kami katakan kepada Shawn,” imbuhnya.

Teror berdarah mengguncang enam lokasi di Paris pada Jumat malam yang menewaskan 153 orang. Aktivitas di Paris dikabarkan sudah berjalan normal, namun penjagaan ketat dilakukan di berbagai titik kota.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer