Sukses


Jonatan dan Anthony Belum Terbendung di Kejurnas PBSI 2015

Bola.com, Jakarta - Unggulan teratas Kejuaraan Nasional PBSI 2015, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting, sukses melaju ke babak perempat final setelah mengalahkan lawan mereka di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Rabu (9/12/2015).

Jonatan lolos ke babak 8 Besar setelah mengalahkan Vicky Angga Saputra. Unggulan pertama tersebut menang dua gim langsung 21-17, 21-15.

Di babak perempat final, atlet berusia 18 tahun ini akan bertemu Wisnu Yuli Prasetyo, yang lolos setelah mengalahkan Setyaldi Putra Wibowo. Wisnu menang lewat pertarungan selama 35 menit dengan skor 23-21, 21-11.

Sementara itu, Anthony Ginting lolos ke babak selanjutnya setelah menyingkirkan Reksy Aureza Megananda. Unggulan kedua di turnamen itu menang dua gim langsung, 21-17, 21-16.

Lawan cukup berat akan dihadapi atlet asal Cimahi tersebut di perempat final. Anthony Ginting harus berhadapan dengan Riyanto Subagja, yang mendapat tiket setelah menang atas Shesar Hiren Rhustavito, 21-19, 13-21, 21-15.

Pada pertandingan lain, Sony Dwi Kuncoro juga memastikan diri masuk ke perempat final. Unggulan keempat tersebut mengalahkan Krisna Adi Nugraha, 10-21, 21-13, 21-17.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer