Bola.com, Los Angeles - Bintang Los Angeles (LA) Lakers, Kobe Bryant, telah menghadapi pemain dari berbagai generasi selama 20 tahun profesional di kompetisi NBA.
Ada veteran yang kini telah pensiun seperti Karl Malone dan John Stockton; sesama bintang yang masuk berkecimpung di NBA hampir sama waktunya dengannya seperti Tim Duncan dan Kevin Garnet; hingga megabintang teranyar seperti Dwyane Wade dan Stephen Curry.
Advertisement
Baca Juga
Namun, enam pemain tersebut tak ada yang masuk ke dalam daftar “lima lawan terberat yang pernah dihadapi” oleh Black Mamba. Daftar tersebut dirilis oleh jurnalis ESPN, Bacter Holmes, yang disodori nama-nama oleh Bryant. Siapa saja mereka?
Top five players Kobe says he has faced: Olajuwon, MJ, Kevin Durant, LeBron James, Clyde Drexler. Adds that it’s hard to pick just five.
— Baxter Holmes (@BaxterHolmes) December 21, 2015
Pemain yang disebut pertama adalah legenda NBA, Michael Jordan. Sosok ini tak perlu dipertanyakan lagi. Jordan adalah ikon NBA yang hingga saat ini kepopulerannya belum mampu disaingi pemain manapun. Kemampuan mantan pemain Chicago Bulls ini? Tak perlu diragukan lagi.
Empat lawan terberat lainnya versi Bryant adalah LeBron James, Hakeem Olajuwon, Kevin Durat, dan Clyde Drexler.
Munculnya nama LeBron James, Olajuwon dan Durant tak terlalu mengejutkan. Mereka adalah bintang-bintang di zamannya. Yang paling mengejutkan adalah mencuatnya sosok Drexler. Tapi catatan sejarah membuktikan dia bukan pemain sembarangan.
Clyde Austin "The Glide" Drexler adalah legenda NBA yang 10 kali tampil di ajang All Star. Dia termasuk satu di antara 50 orang yang masuk daftar Pemain Terbaik dalam Sejarah NBA.