Sukses


Inkonsistensi Para Pelapis Tommy Sugiarto di Piala Thomas

Bola.com, Jakarta - Turnamen Malaysia Masters yang digelar 19-24 Januari dipakai sebagai sarana try out buat pebulutangkis Indonesia yang akan tampil di kualifikasi Piala Thomas dan Uber. Ajang beregu itu akan dilaksanakan di Hyderabad, India, 15-21 Februari.

Pada nomor tunggal putra, empat atlet yang termasuk dalam tim Thomas tampil di Malaysia. Mereka adalah Tommy Sugiarto, Ihsan Maulana Mustofa, Jonathan Christie dan Anthony Ginting.

Ihsan langsung rontok di babak pertama. Pebulutangkis peringkat ke-31 itu kalah dari wakil Hongkong, Wei Nan, dengan skor 18-21, 15-21.

Hasil yang diraih Ihsan ini meleset dari harapan pelatih kepala tunggal putra, Hendry Saputra. Menurutnya, jika tampil di turnamen level Masters, Ihsan dkk. tidak seharusnya tersingkir di babak awal.

"Mereka dikirim untuk tampil di turnamen seperti Malaysia Masters sebagai bagian dari persiapan sebelum tampil di kualifikasi Piala Thomas. Kalau untuk pemain seperti Ihsan, Jonathan, dan Anthony, soal konsistensi memang masih jadi hal yang harus diperbaiki," ungkap Hendry beberapa waktu yang lalu.

Pada nomor tunggal putra, tim Thomas akan dipimpin oleh Tommy Sugiarto yang memiliki peringkat BWF tertinggi, yaitu 11. Tommy saat ini berkarier di luar pelatnas. Bisa dipastikan putra juara dunia 1983, Icuk Sugiarto, itu akan menjadi andalan sebagai tunggal pertama.

Hendry menyebut Ihsan dkk. juga tetap harus meningkatkan kualitas dan teknik permainan. "Mereka harus bermain lebih safe. Bukan cuma tidak mati sendiri, tapi juga harus lebih ulet," sebut Hendry.

Kabid Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rexy Mainaky, menilai nomor tunggal putra punya materi pemain yang lebih baik ketimbang dua tahun yang lalu. Hanya saja, memang perlu penanganan khusus supaya penampilan inkonsisten bisa diminimalkan.

"Tommy sudah bisa mengalahkan pemain-pemain papan atas dunia. Sementara Ihsan, Jonathan, dan Anthony beberapa kali tampil mengejutkan dan menang atas pemain yang peringkatnya lebih tinggi. Hal ini merupakan modal yang cukup penting buat nomor tunggal putra," ujar Rexy.

Pada nomor ganda, tim Piala Thomas akan mengandalkan Hendra Setiawan/M. Ahsan, Angga Pratama/Ricky Karanda, dan Rian Agung/Berry Angriawan.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer