Bola.com, Jakarta - Pasangan ganda putra terbaik Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, belum terbendung di Thailand Masters 2016. Unggulan pertama yang menjadi satu-satunya wakil Merah-Putih tersisa di turnamen berhadiah total 120.000 dolar AS (Rp 1,6 miliar) itu sukses merebut tiket ke final.
Pada babak semifinal yang digelar di Nimibutr Stadium, Bangkok, Jumat (12/2/2016), Hendra/Ahsan menaklukkan wakil Korea Selatan, Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol.
Advertisement
Baca Juga
Akan tetapi, perjalanan pasangan ranking kedua dunia itu untuk lolos ke final tak mudah. Mereka harus berjuang keras selama tiga gim untuk menyingkirkan sang lawan yang menempati unggulan ketiga Thailand Masters 2016 itu.
Hendra/Ahsan mengawali pertandingan dengan baik. Mereka memenangi gim pertama secara meyakinkan 21-15. Namun, Hendra/Ahsan sempat kehilangan fokus pada gim kedua sehingga kalah 13-21.
Hendra/Ahsan mampu mengembalikan fokus pada gim pamungkas. Bermain lebih tenang, mereka akhirnya menutup pertandingan dengan 21-18 setelah bertarung selama 45 menit.
"Lawan sempat mengubah gaya permainan di gim kedua. Mereka bermain lebih hati-hati sehingga tak gampang melakukan kesalahan sendiri. Kami tahu lawan adalah pasangan yang kualitas permainannya bagus. Karena itu, kami tidak kaget harus bermain tiga gim," kata Ahsan.
"Ko/Shin punya serangan yang bagus. Karena itu, strategi kami di pertandingan tadi adalah mencari kesempatan untuk mengambil inisiatif serangan duluan," ujar Hendra.
Pada laga final, Hendra/Ahsan akan kembali menghadapi pasangan Korsel, yaitu unggulan kedua Kim Gi-jung/Kim Sa-rang. Hendra/Ahsan unggul rekor pertemuan dengan memenangi lima dari tujuh laga di antara mereka. Pada pertemuan terakhir di Hong Kong Open 2015, Hendra/Ahsan menang dua gim langsung, 22-20, 21-19.