Bola.com, Jakarta - Indonesia sukses mengalahkan Maladewa pada laga perdana Grup C Kualifikasi Piala Uber 2016, Rabu (17/2/2016). Kemenangan Tim Merah-Putih disegel tunggal putri Hanna Ramadini.
Turun sebagai tunggal ketiga, Hanna berhasil membungkam Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq. Bermain di Gachibowli Stadium Hyderabad, India, tunggal putri ranking 50 BWF itu hanya butuh 23 menit untuk menutup laga lewat kemenangan dua gim langsung.
Advertisement
Baca Juga
Hanna tampil percaya diri sejak awal gim pertama. Pemain berusia 20 tahun itu unggul 11-7 saat interval. Dominasi Hanna berlanjut hingga merebut gim pertama dengan kemenangan 21-11.
Fatimath mulai memberikan perlawanan pada gim kedua. Sempat unggul 1-0, dia kemudian dua kali menyamakan skor di angka 4-4 dan 6-6. Namun, setelah itu Hanna kembali mengambil alih kendali permainan hingga menang 21-9.
Dengan demikian, Indonesia unggul 3-0 atas Maladewa setelah dua tunggal awal, Maria Febe Kusumastuti dan Linda Wenifanetri, menaklukkan lawan-lawannya. Walau sudah dipastikan menang, laga tetap dilanjutkan hingga pertandingan kelima.
Dua laga terakhir menggelar nomor ganda putri. Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi I. menghadapi Maisa Fathuhulla Ismail/Aminath Ahmed Didi dan Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari melawan Aminath Nabeeha Abdul Razzaq/Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq.