Bola.com, Barcelona - Pebalap Manor Racing, Rio Haryanto, kembali mencatatkan hasil impresif pada tes pramusim Formula 1 (F1) 2016 di Sirkuit Catalunya, Spanyol, Kamis (25/2/2016) WIB. Pada hari ketiga tes sesi pagi, Rio Haryanto menempati posisi ke-8.
Pebalap andalan Indonesia tersebut mencatatkan waktu lap tercepat 1 menit 28,266 detik. Dia unggul dari pebalap veteran F1, Felipe Massa, yang ada di posisi ke-9 dengan 1 menit 28,648 detik.
Advertisement
Baca Juga
Catatan ini memang tidak lebih baik dari torehan yang dia raih pada hari sebelumnya. Seperti diketahui, pebalap berusia 23 tahun tersebut mencatatkan waktu 1 menit 28,249 detik, Rabu (24/2/2016).
Sebagai perbandingan, capaian rekan setim Rio Haryanto, Pascal Wehrlein, lebih baik. Pada tes hari kedua sesi pagi, Wehrlein memduduki posisi ketujuh.
Pebalap asal Jerman tersebut mencatatkan waktu lap tercepat 1 menit 25,925 detik. Dia berada di atas pebalap tenar, sebut saja Fernando Alonso.
Sementara itu, jagoan Ferrari, Kimi Raikkonen, menjadi pebalap tercepat pada sesi pagi tes F1 kali ini. Pebalap asal Filandia itu mencatatkan waktu 1 menit 23,477 detik.
Berikut ini hasil tes pramusim F1 2016 di Sirkuit Catalunya, Spanyol, Kamis (25/2/2016):
1. Kimi Raikkonen Ferrari 58 lap 1 menit 23,477 detik
2. Kevin Magnussen Renault 67 lap 1 menit 25,263 detik
3. Max Verstappen Toro Rosso 73 lap 1 menit 26,393 detik
4. Daniil Kvyat Red Bull 57 lap 1 menit 25,900 detik
5. Felipe Nasr Sauber 50 lap 1 menit 26,053 detik
6. Lewis Hamilton Mercedes 96 lap 1 menit 26,295 detik
7. Alfonso Celis Force India 36 lap 1 menit 26,875 detik
8. Rio Haryanto Manor Racing 43 lap 1 menit 28,266 detik
9. Felipe Massa Williams 33 lap 1 menit 28,648 detik
10. Esteban Gutierrez Haas- 26 lap 1 menit 29,088 detik
11. Fernando Alonso McLaren 3 lap No time
12. Nico Rosberg Mercedes 0 lap No time