Sukses


Mobil MRT05 Kembali Melintir, Ini Komentar Rio Haryanto

Bola.com, Barcelona - Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, harus menyudahi lebih awal sesi sore hari keempat tes pramusim F1 di Sirkuit Catalunya, Spanyol, Kamis (25/2/2016), setelah mobil Manor MRT05 yang dikendarainya melintir dan menabrak dinding pembatas sirkuit.

Peristiwa tersebut di luar harapan pebalap Manor Racing tersebut. Namun,Rio mengaku cukup puas karena telah mencapai jarak tempuh yang jauh sepanjang dua hari tes yang dilakoninya, pada Rabu-Kamis (24-25/2/2016).

Pada tes hari pertama, Rio berhasil melahap 78 putaran, sedangkan pada hari kedua ia menempuh 51 putaran, sebelum mobilnya menabrak dinding pembatas sirkuit. Putra pasangan Sinyo Haryanto dan Indah Pennywati itu menutup tes dengan berada di urutan ke-11 dari 12 pebalap yang turun pada uji coba hari keempat. Waktu terbaiknya adalah 1 menit 28,266 detik.

Total, tim Manor telah mencapai jarak tempuh 1.182 kilometer dari uji coba yang dilakukan oleh Rio dan rekan setimnya, Pascal Wehrlein. Ini menjadi lompatan besar karena pada musim lalu tim yang bermarkas di Inggris itu tidak melakukan tes sama sekali.

Rio mengakui telah melakukan kesalahan yang berakibat gagal menjalani tes hari keempat hingga tuntas. Insiden serupa juga dialami Rio pada hari pertama pada saat mobilnya melintir pada tes hari ketiga sesi pagi. Beruntung, mobilnya tak mengalami kerusakan berarti sehingga tetap bisa turun pada sesi sore. Tapi, insiden pada hari keempat ternyata lebih serius.

“Saya membuat kesalahan sore ini dan kerusakan pada mobil tidak bisa diperbaiki dalam waktu singkat, jadi sayang sekali kami tidak menuntaskan program kami hari ini,” kata Rio Haryanto, mengomentari insiden yang dialaminya pada tes hari keempat, seperti dalam rilis yang dikirim ke bola.com.

“Meski demikian, kami telah mencapai jarak tempuh yang jauh dan menyelesaikan sejumlah pekerjaan evaluasi,” imbuh pengidola Michael Schumacher dan Ayrton Senna tersebut.

Dengan berakhirnya tes hari keempat, tuntas sudah uji coba pramusim F1 tahap pertama. Para pebalap punya waktu istirahat selama kurang dari sepekan sebelum kembali menjalani tes pramusim tahap kedua, yang juga berlangsung di Sirkuit Catalunya, Spanyol, pada 1-4 Maret. 

Video Populer

Foto Populer