Sukses


Tes GP2: Sean Gelael dan Philo Armand Perbaiki Catatan Waktu

Bola.com, Barcelona - Dua pebalap Indonesia, Sean Gelael dan Philo Paz Armand, mengalami peningkatan catatan waktu pada hari kedua tes pramusim GP2 Series di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, Kamis (10/3/2016).

Pada hari kedua tes, Sean yang membela tim Jagonya Ayam Campos Racing memang hanya menempati posisi ke-19 dengan catatan waktu terbaik 1 menit 29,353 detik yang diraih pada sesi pagi. Namun, catatan waktu itu lebih bagus ketimbang hari pertama, yaitu 1 menit 29,784 detik, di mana Sean menduduki posisi ke-9.

Catatan waktu terbaik Sean pada sesi sore juga lebih baik ketimbang hari sebelumnya. Jika pada hari pertama pebalap berusia 19 tahun ini menorehkan waktu 1 menit 48,513 detik, kali ini dia memperbaikinya dengan capaian 1 menit 34,727 detik.

"Yang paling penting, kami sudah mendapatkan setelan mobil yang pas dan pebalap juga sudah beradaptasi dengan baik. Ke depan tinggal bagaimana tim mematangkan strategi dalam balapan," ujar Ricardo Gelael, pendiri tim Jagonya Ayam, seperti dalam rilis yang diterima Bola.com.

Sedangkan Philo Armand juga memperbaiki catatan waktu lap terbaiknya pada tes hari kedua ini. Jika pada hari pertama pebalap Trident tersebut mencatatkan waktu 1 menit 31,583 detik (sesi pagi) dan 1 menit 47,345 detik (sesi sore), kali ini dia menorehkan waktu 1 menit 30,143 detik dan 1 menit 31,739 detik.

Posisi tercepat pada sesi tes hari kedua pramusim GP2 Series diisi pebalap Prema Racing, Pierre Gasly. Dia mencatatkan waktu lap tercepat 1 menit 27,703 detik.

Berikut ini hasil hari kedua tes pramusim GP2, Rabu (9/3/2016):

1 Pierre Gasly Prema Racing 1 menit 28,084 detik--1 menit 27,703 detik
2 Sergey Sirotkin ART Grand Prix 1 menit 27,971 detik--1 menit 32,966 detik
3 Jordan King Racing Engineering 1 menit 28,093 detik--1 menit 28,779 detik
4 Norman Nato Racing Engineering 1 menit 28,106 detik--1 menit 34,948 detik
5 Raffaele Marciello Russian Time 1 menit 28,194 detik--1 menit 33,969 detik
6 Mitch Evans Campos Racing 1 menit 28,403 detik--1 menit 33,700 detik
7 Rene Binder Carlin 1 menit 28,591 detik--1 menit 29,616 detik
8 Arthur Pic Rapax 1 menit 29,717 detik--1 menit 28,827 detik
9 Marvin Kirchhofer Carlin 1 menit 28,862 detik--1 menit 29,991 detik
10 Artem Markelov Russian Time 1 menit 28,871 detik--1 menit 30,732 detik
11 Luca Ghiotto Trident 1 menit 28,873 detik--1 menit 29,879 detik
12 Nobuharu Matshushita ART Grand Prix 1 menit 28,890 detik--1 menit 33,471 detik
13 Daniel de Jong MP Motorsport 1 menit 28,902 detik--1 menit 29,130 detik
14 Antonio Giovinazzi Prema Racing 1 menit 32,023 detik--1 menit 29,023 detik
15 Sergio Canamasas Status Grand Prix 1 menit 29,103 detik--1 menit 30,063 detik
16 Gustav Malja Rapax 1 menit 29,115 detik--1 menit 29,794 detik
17 Oliver Rowland MP Motorsport 1 menit 29,229 detik--1 menit 29,198 detik
18 Jimmy Eriksson Arden International 1 menit 29,204 detik--1 menit 29,632 detik
19 Sean Gelael Campos Racing 1 menit 29,353 detik--1 menit 34,727 detik
20 Philo Paz Armand Trident 1 menit 30,143 detik--1 menit 31,739 detik
21 Nabil Jeffri Arden International 1 menit 30,223 detik--1 menit 30,957 detik
22 Alex Lynn DAMS 1 menit 34,714 detik--1 menit 30,574 detik
23 Meindert van Buuren Status Grand Prix 1 menit 32,077 detik--1 menit 32,700 detik
24 Nicholas Latifi DAMS 1 menit 33,952 detik--1 menit 34,478 detik

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer