Sukses


Bukan Metromini, tapi Inilah Inspirasi Corak MRT05 Rio Haryanto

Bola.com, Jakarta - Saat pertama kali diperkenalkan pada hari pertama tes pramusim di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, 22 Februari 2016, mobil Manor Racing untuk F1 2016, Manor MRT05, mendapat reaksi beragam dari masyarakat Indonesia. Banyak yang memuji pilihan gradasi warna merah, biru, dan garis-garis putih sebagai corak jet darat Rio Haryanto dan Pascal Wehrlein itu.

Namun, tak sedikit pula netizens yang mengejek corak MRT05 karena dianggap mirip salah satu bus angkutan umum di Jakarta, metromini. Meme yang membandingkan warna serta corak mobil MRT05 dan Metromini sempat beredar di media sosial.

PT. Pertamina sebagai sponsor utama Manor Racing akhirnya buka suara soal rumor yang menyebut corak MRT05 terinspirasi dari metromini.

Dalam acara syukuran Rio Haryanto sebelum menjalani balapan debut F1 di Jakarta, Senin (14/3/2016), Vice President Corporate Communication PT. Pertamina, Wianda Pusponegoro, mengatakan bahwa gradasi warna pada mobil MRT05 mengambil inspirasi dari coverall (baju keselamatan) seluruh unit kerja PT. Pertamina.

"Dalam melakukan pewarnaan atau desain mobil Manor ini, kami mengambil ide dari baju coverall PT. Pertamina. Bisa dilihat ada kemiripan pada gradasi warnanya, yaitu merah, garis putih, dan lebih banyak birunya," kata Wianda.

Coverall Pertamina, inspirasi di balik corak mobil Manor MRT05 Rio Haryanto di F1 2016. (2.bp.blogspot.com)

Wianda menambahkan persepsi publik yang menyebut corak MRT05 mirip metromini muncul karena masyarakat belum melihat mobil tersebut secara langsung.

Karena itu, PT. Pertamina menghadirkan replika MRT05 dalam acara syukuran Rio supaya masyarakat Indonesia bisa mendapatkan gambaran yang lebih jelas.

"Saya sudah bicara dengan Piers Hunnisett (manajer Rio). Dia mengatakan warna oranye pada MRT05 seharusnya lebih merah," ujar Wianda.

Wianda juga memastikan PT. Pertamina tak akan mengubah corak warna MRT05 yang bakal digeber Rio Haryanto di musim kompetisi F1 2016 itu karena sudah menggambarkan identitas perusahaan. "Warnanya sudah cocok dengan PT. Pertamina sebagai sponsor utama Manor Racing," kata Wianda.

 

Video Populer

Foto Populer