Bola.com, Losail - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menilai rivalitas tetap akan menjadi bumbu balapan MotoGP 2016. Namun, dia meyakini tak akan ada sesuatu yang spesial seperti yang terjadi musim lalu.
Advertisement
Baca Juga
Seperti diketahui, MotoGP 2015 diwarnai insiden kontroversial yang melibatkan Valentino Rossi, Marc Marquez, dan Jorge Lorenzo. Namun, yang paling fenomenal adalah insiden terjatuhnya Marquez di Sirkuit Sepang, Malaysia, 25 Oktober 2015.
Baca Juga
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2025: Banyak Perubahan! Marc Marquez ke Ducati Paling Mengejutkan
Kakak Adik Tabrakan di Balapan MotoGP Qatar, Marc Marquez: Itu Salah Saya!
Hasil MotoGP Qatar 2025: 3 Pembalap Berbeda Pimpin Balapan, Pemenangnya Tetap Marc Marquez! Podium Dua Maverick Vinales Dianulir
Ketika itu, Rossi dituding sengaja membuat The Baby Alien terjatuh. Kejadian ini tak pelak membuat MotoGP menjadi pusat perhatian publik dunia.
Banyak yang meyakini kontroversi akan kembali terjadi pada balapan MotoGP 2016. Namun, pemegang tujuh gelar juara dunia MotoGP itu tak sependapat dengan hal tersebut.
"Rivalitas selalu menjadi sesuatu yang ekstra untuk olahraga balap motor, tapi saya pikir tak akan ada sesuatu yang khusus atau istimewa akan terjadi," tutur The Doctor seperti dikutip Motorsport, Rabu (16/3/2016).
"Saya pikir di lintasan akan sama saja. Semua akan memberikan yang terbaik untuk berada di depan, tapi tanpa sesuatu yang spesial," tambah Valentino Rossi.