Bola.com, Melbourne - Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, harus mengakhiri debutnya pada ajang F1 lebih cepat. Rio tak bisa melanjutkan balapan F1 GP Australia, Minggu (20/3/2016), karena mengalami kerusakan pada mobilnya.
Advertisement
Baca Juga
Seperti dilansir akun Twitter Manor, mobil MRT05 milik Rio mengalami masalah pada driveline. Ketika bola.com mengkonfirmasi ke manajer Rio, Piers Hunnisett, ia menyebut masalah ada pada gearbox MRT05.
Manor meminta maaf kepada fans atas kejadian ini. Tim asal Inggris tersebut tentu kecewa mengingat Rio menjalani balapan dengan cukup baik.
"Rio melakukan debut yang hebat jadi kami minta maaf kepadanya untuk hal ini," tulis Manor dalam akun Twitternya.
Rio was having a strong debut so we're sorry to him for that.
— Manor Racing (@ManorRacing) March 20, 2016
Special thanks to our fantastic Indonesian fans for your support & understanding. We do appreciate your kind comments.
— Manor Racing (@ManorRacing) March 20, 2016
Sang pebalap jelas sedih dengan insiden ini. Namun, pebalap berusia 23 tahun itu tetap tersenyum dan berpikir positif.
Hal ini terlihat saat dia diwawancarai oleh jurnalis asing, Lee McKenzie. Tak ada raut sedih di wajah Rio Haryanto, melainkan senyum positif dalam menghadapi balapan berikutnya.
Still smiling. Good man. A lot of positives to take away from the rest of the weekend. Back fighting in Bahrain. pic.twitter.com/iWiLooCGKB
— Manor Racing (@ManorRacing) March 20, 2016
Seperti diketahui, balapan F1 berikutnya akan digelar di Sirkuit Sakhir Bahrain International, Bahrain, 1-3 April 2016.