Bola.com, Warsawa - Indonesia berhasil membawa pulang gelar juara dari turnamen bulutangkis Polandia Terbuka International Challenge 2016. Gelar tersebut dipersembahkan pasangan ganda putra Hardianto/Kenas Adi Haryanto.
Pada laga final yang digelar di Arena Ursynow, Warsawa, Sabtu (26/3/2016), Hardianto/Kenas mengalahkan unggulan ketiga asal Thailand, Puavaranukroh Dechapol/Kedren Kittinupong.
Advertisement
Baca Juga
Pasangan ranking 66 dunia itu memenangi laga sengit tiga gim selama 42 menit, 21-5, 18-21, 21-15.
Gelar dari Hardianto/Kenas merupakan satu-satunya buat Indonesia di Polandia. Tak ada wakil Merah-Putih lain di laga puncak karena sudah tersingkir pada babak sebelumnya.
Prancis menjadi negara tersukses dengan merebut dua titel di nomor tunggal putra dan tunggal putri. Sisanya dibagi rata oleh Indonesia di ganda putra lewat Hardianto/Kenas, Polandia (ganda campuran), dan Thailand (ganda putri).
Titel di Polandia merupakan yang pertama buat Hardianto/Kenas pada 2016. Selanjutnya, pasangan Indonesia itu dijadwalkan mengikuti turnamen Orleans International 2016 di Prancis, 31 Maret-4 April 2016.
Hasil Lengkap Final Polandia Terbuka International Challenge 2016, Sabtu (26/3/2016)
Tunggal Putra: Thomas Rouxel (Prancis/Unggulan 6) vs Eetu Heino (Finlandia) 21-11, 21-16
Tunggal Putri: Delphine Lansac (Prancis) vs Neslihan Yigit (Turki) 21-19, 21-11
Ganda Putra: Hardianto/Kenas Adi Haryanto (Indonesia) vs Puavaranukroh Dechapol/Kedren Kittinupong (Thailand/3) 21-5, 18-21, 21-15
Ganda Putri: Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand/1) vs Mei Kuan Chow/Meng Yean Lee (Malaysia) 21-7, 21-17
Ganda Campuran: Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba (Polandia/1) vs Kian Meng Tan/Pei Jing Lai (Malaysia) 21-18, 21-14
Hardianto, Coach Chafidz dan Kenas #PolishIC pic.twitter.com/A0Mpy7wgtg
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) March 26, 2016
Well done to Hardianto/Kenas on winning in Poland. Hidup merah putih. @INABadminton pic.twitter.com/IKrQIY4wKD
— Gita Wirjawan (@GWirjawan) March 26, 2016