Sukses


Malaysia Terbuka: Greysia / Nitya Susul Jonatan ke Semifinal

Bola.com, Shah Alam - Indonesia menambah satu wakil di semifinal Malaysia Terbuka Super Series Premier 2016. Pasangan ganda putri, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, lolos ke babak empat besar setelah mengalahkan wakil Korea Selatan, Chang Ye Na/Lee So Hee, di perempat final, Jumat (8/4/2016).

Dalam laga yang digelar di Stadium Malawati, Shah Alam, Malaysia, Greysia/Nitya mesti bermain tiga gim untuk menaklukkan Chang/Lee. Unggulan kedua itu menang 21-16, 18-21, 21-18 setelah bertarung selama 1 jam 11 menit.

"Hari ini kami mencoba meminimalisir kesalahan sendiri. Intinya bermain sabar dan tak terburu-buru," kata Nitya mengungkapkan kunci kemenangan dalam rilis PBSI yang diterima Bola.com.

Lawan Greysia/Nitya di semifinal adalah pemenang laga antara Jung Kyung Eun/Shin Seung Chan (Korea Selatan) dan Chen Qingchen/Jia Yifan (China). Greysia/Nitya belum pernah bertemu dengan kedua calon lawannya itu di laga resmi.

"Kami akan siapkan mental supaya bisa main lebih baik, fokus, dan bisa mengontrol permainan. Secara pribadi, saya ingin memperbaiki servis. Di lapangan nanti, kami harus tampil tanpa beban dan saling percaya," kata Greysia.

Keberhasilan Greysia/Nitya melaju ke semifinal mendapat apresiasi dari Ketua Umum PP PBSI, Gita Wirjawan. Gita berharap Greysia/Nitya bisa menapak ke partai puncak.

Gita juga tak lupa memberikan semangat kepada tunggal putra Jonatan Christie yang sudah lebih dulu memastikan satu tempat di babak empat besar. Di semifinal, Jonatan akan menghadapi pemenang duel sesama wakil China, Chen Long (unggulan 1) kontra Tian Houwei (unggulan 8).

"Bisa masuk semifinal merupakan hasil yang baik. Semoga Greysia/Nitya bisa terus tampil konsisten. Untuk semifinal, semoga mereka bisa main maksimal dan lolos ke final. Jonatan juga harus lebih baik. Tetap berani di lapangan meski lawan lebih diunggulkan," ujar Gita.

Video Populer

Foto Populer