Bola.com, Wuhan - Tommy Sugiarto dan pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi melaju ke babak kedua Kejuaraan Asia Bulutangkis 2016 di Wuhan, China. Sementara pasangan Ryan Agung Saputra/Berry Angriawan harus terhenti langkahnya pada babak pertama, Rabu (27/4/2016).
Advertisement
Baca Juga
Tommy lolos berkat kemenangan atas wakil Kazakhstan, Artur Noyazov. Unggulan ketujuh tersebut hanya butuh waktu 22 menit untuk bisa mengalahkan lawannya.
Tanda-tanda keperkasaan Tommy atas Artur sudah terlihat sejak gim pertama. Pemain berusia 26 tahun itu menang mudah 21-6. Pada gim kedua, dominasi Tommy tetap terlihat. Hasilnya, anak dari Icuk Sugiarto tersebut menang 21-7.
Sedangkan Angga/Ricky melaju ke babak selanjutnya setelah menyingkirkan pasangan Uzbekistan, Amrullo Bakhshullaev/Artyom Savatyugin. Unggulan delapan tersebut menang dua gim langsung, 21-10, 21-7.
Sayang Ryan/Berry tak mampu mengikuti jejak Angga/Ricky. Bertemu unggulan empat asal China, Fu Haifeng/Zhang Nan, mereka takluk dengan skor 12-21, 13-21.
Langkah Tommy dan Angga/Ricky ke babak kedua Kejuaraan Asia Bulutangkis 2016 juga diikuti ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rosyita. Mereka lolos setelah mengalahkan wakil Taiwan, Hsu Ya Ching/Pai Yu Po, dengan skor 21-6, 21-14.