Sukses


Tren Pertandingan Berdurasi Panjang, Lee Chong Wei Benahi Stamina

Bola.com, Kuala Lumpur - Pebulutangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, sukses merengkuh gelar juara pada Kejuaraan Asia 2016 yang digelar di Wuhan, China, Minggu (1/5/2016). Prestasi itu tak diraih Chong Wei dengan mudah. 

Pada babak semifinal, pebulutangkis berusia 33 tahun itu menyingkirkan rival abadinya, Lin Dan, dalam sebuah duel klasik yanng berakhir dengan skor 22-20, 15-21, 21-4. Sementara saat berlaga di final, Chong Wei mengalahkan Chen Long 21-17, 15-21, 21-13.

Durasi dua pertandingan Chong Wei menghadapi wakil tuan rumah itu tak sebentar. Saat menang atas Lin Dan, Chong Wei butuh waktu 71 menit. Sedangkan menghadapi Chen Long, Chong Wei menghabiskan waktu lebih lama, yaitu 82 menit.

Usai melakoni laga yang melelahkan di Kejuaraan Asia itu, Chong Wei menyebut untuk tampil di Olimpiade 2016 yang digelar di Rio de Janeiro pada bulan Agustus, ia harus fokus pada persiapan fisik.

"Penampilan saya saat lawan Lin Dan serta Chen Long sudah bagus. Tapi saya harus lebih siap lagi kalau mau tampil di Olimpiade, terutama dalam hal fisik, karena setiap pertandingan bisa saja memakan waktu hingga satu jam atau lebih," kata Chong Wei seperti dikutip Utusan.

Pemain yang punya gelar Dato ini sadar dirinya tak lagi muda. Hal ini tentu berpengaruh pada penampilannya di lapangan.

"Sebelum Kejuaraan Asia, Chen Long sudah tampil di beberapa turnamen. Begitu juga Lin Dan. Sementara saya tidak tampil di turnamen apapun. Jadi apa yang saya raih di Kejuaraan Asia tidak bisa dijadikan ukuran," lanjut pemain peringkat dua dunia ini.

"Menang di Kejuaraan Asia yang digelar setiap tahun tak berarti apa-apa jika dibanding Olimpiade yang dimainkan hanya empat tahun sekali. Kalau tak menang di Olimpiade, saya harus menunggu empat tahun lagi," ujar Lee Chong Wei.

Chong Wei pantas merasa penasaran pada ajang Olimpiade. Ia sempat menduduki peringkat satu dunia selama empat tahun (2008-2012) dan meraih hampir seluruh gelar individu.

Namun hingga kini Chong Wei belum pernah mendapatkan medali emas Olimpiade. Pada dua kesempatan ia tampil di Olimpiade 2008 dan 2012, langkahnya selalu terhenti di final karena kalah dari Lin Dan. Jika ia gagal lagi di Rio, semakin sulit buatnya untuk meraih medali emas karena usia yang kian menua.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer