Sukses


Semifinal IBL: CLS Jumpa Satria Muda, Pelita Jaya Bertemu Aspac

Bola.com, Jakarta - Ronde pertama playoff Indonesian Basketball League (IBL) 2016 berjalan sesuai skenario. Tak ada kejutan yang terjadi. Empat tim teratas babak reguler sukses melewati lawan masing-masing. Semifinal ideal pun tercipta.

Peringkat pertama babak reguler, CLS Knights Surabaya, lolos ke semifinal setelah mengalahkan peringkat kedelapan, Satya Wacana Salatiga, di Britama Arena, Mahaka Square, Jakarta, Selasa (17/5/2016).

Meski posisi kedua tim terpaut jauh di babak reguler, CLS harus bersusah payah untuk menyingkirkan Satya Wacana dengan skor 62-52.

Jamarr Andre Johnson menjadi bintang kemenangan CLS dengan mencetak 16 poin. Mario Wuysang menambah 12 angka buat CLS. Sementara di kubu Satya Wacana, Respati Ragil Pamungkas tampil apik dengan menorehkan 17 poin.

CLS hanya butuh menang sekali buat lolos ke semifinal karena peringkat 1 dan 2 babak reguler diuntungkan sistem twice to beat.

Meski kalah, Satya Wacana mendapat hadiah hiburan berupa tiga penghargaan individual. Firman Dwi Nugroho menyabet dua gelar, yakni Defesinve Player of the Year dan Most Improved Player of the Year. Sementara itu, pelatih Efri Meldi sukses merengkuh penghargaan Coach of the Year.

Pada babak semifinal, CLS akan menghadapi Satria Muda Pertamina Jakarta. Sang juara bertahan melaju ke empat besar setelah mengalahkan Garuda Bandung 46-40 pada gim kedua. Dengan demikian, SM unggul 2-0 setelah pada gim pertama menang 55-52.

Berbeda dengan laga tim unggulan pertama dan kedua, duel yang mempertemukan peringkat ketiga sampai keenam menggunakan format best of three.

Pemain Satria Muda, Wisnu Arki #32  mengejar bola bersama pemain Garuda Bandung, Daniel Wenas #5 pada  perempat final Playoffs Indonesia  Basket League (IBL) di Britama Arena, Jakarta, Selasa (17/5/2016). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Babak semifinal lain akan mempertemukan dua tim asal ibu kota, Pelita Jaya Energi Mega Persada Jakarta kontra M88 Aspac Jakarta.

Aspac merebut tiket ke semifinal setelah melewati adangan Stadium Happy 8 Jakarta. Menang 81-58 pada gim pertama, Aspac harus bekerja keras pada gim kedua. Lewat laga ketat, Aspac akhirnya menang dramatis 65-64.

Di sisi lain Pelita Jaya sudah lebih dulu lolos usai menumbangkan Hangtuah Sumsel 57-51. Sama seperti CLS, Pelita Jaya juga hanya perlu sekali menang buat melaju ke semifinal.

Semifinal IBL 2016 akan menggunakan sistem best of three. Gim pertama bakal digelar pada Sabtu (21/5/2016), sedangkan laga kedua berlangsung Minggu (22/5/2016). Jadwal lengkap playoff IBL 2016 bisa dilihat di sini.

Video Populer

Foto Populer