Sukses


GP2 Monako: Mitch Evans Dapat Poin, Sean Gelael Finis ke-13

Bola.com, Monte Carlo - Pebalap Tim Jagonya Ayam yang membela Pertamina Campos Racing, Mitch Evans, merebut poin perdananya musim ini setelah finis kelima pada Feature Race GP2 Monako di Sirkuit Monte Carlo, Jumat (27/5/2016). Sedangkan rekan setimnya, Sean Gelael, mengakhiri balapan pada posisi ke-13.

Dua pebalap Jagonya Ayam, Antonio Giovinazzi dan Philo Paz Armand juga tampil lumayan. Giovinazzi yang membela Prema Racing mampu finis ke-7. Sedangkan Philo yang membela Trident Racing sukses menyelesaikan balapan pada posisi ke-16.

Balapan ini dimenangi pebalap Russian Time, Artem Markelov, yang mengawali balapan dari posisi ke-15. Dia mencatatkan waktu 1 jam 1 menit 27,183 detik, unggul 1,5 detik dari pebalap Racing Engineering, Norman Nato. Sementara posisi ketiga ditempati pebalap MP Motorsport, Oliver Rowland yang terpaut 3,1 detik dari Markelov.

Nato sebenarnya mengawali balapan dengan baik. Dia menyodok ke depan pada saat start dengan menyalip jagoan ART, Sergey Sirotkin.

Pada lap 4, Sean yang menempati posisi ke-14 disalip pebalap MP Motorsport, Daniel De Jong. Satu lap berselang, posisinya kembali melorot setelah dilewati Markelov.

Pada lap ke-5, Philo juga turun satu peringkat ke posisi 20 setelah disalip pebalap Prema Racing, Pierre Gasly. Namun, tiga lap kemudian dia naik ke posisi 13 setelah beberapa pebalap masuk ke pit.

Philo kembali melorot ke posisi 14 pada lap ke-18 setelah disalip Giovinazzi dan Ghiotto. Sementara Sean menempati posisi ke-18.

Insiden sempat menimpa pebalap DAMS, Nicholas Latifi, pada lap ke-22. Mobilnya menabrak dinding pembatas dan memaksanya harus mengakhiri balapan lebih cepat.

Satu lap kemudian, giliran mobil Sirotkin yang mencium dinding pembatas. Sama seperti Latifi, pebalap asal Rusia itu tak bisa melanjutkan balapan karena mobilnya mengalami kerusakan cukup parah.

Sirkuit Monte Carlo kembali memperlihatkan keganasannya. Pebalap Arden International, Nabil Jeffri, dan jagoan Racing Engineering, Jordan King, harus menyudahi perjuangan mereka setelah menabrak dinding pembatas.

Drama terjadi jelang akhir balapan. Markelov sukses menyalip posisi Nato yang tampil begitu perkasa sejak awal balapan. Pebalap asal Rusia itu pun mempertahankan posisi terdepan hingga garis finis. 

GP2 Monako akan kembali digelar pada hari Sabtu (28/5/2016). Para pebalap akan bersaing pada Sprint Race yang dijadwalkan berlangsung pukul 21.10 WIB.

Video Populer

Foto Populer