Sukses


Tyson Fury Tunda Rematch Kontra Wladimir Klitschko

Bola.com, Manchester - Petinju Inggris Raya, Tyson Fury, menunda rematch atau pertarungan ulang untuk mempertahankan sabuk juara dunia WBA dan WBO melawan Wladimir Klitschko setelah mengalami cedera engkel.

Kabar itu disampaikan Fury melalui media sosial, Jumat (24/6/2016). Pertarungan yang akan berlangsung di Manchester Arena tersebut sedianya digelar pada 9 Juli, namun Fury belum memastikan jadwal baru setelah penundaan.

“Sekitar 10 hari lalu saya berlari-lari di Lake District dan terlalu memforsir engkel saya. Saya melakukan X-ray dan scan MRI dan segala hal lainnya. Mereka mengatakan tak ada yang patah, tapi terkilir parah. Jadi saya diminta beristirahat selama enam atau tujuh pekan,” kata Fury, seperti dilansir Sky Sports.

“Saya berusaha tetap sedikit berlatih, tapi saya mencari opini lain sepekan kemudian dan mendapat saran yang sama. Jadi pertarungan bakal ditunda,” imbuh petinju kontroversial tersebut.

Fury meminta maaf kepada fansnya karena telah menunda pertarungan kontra petinju Rusia tersebut. Tapi, dia mengaku tidak bisa berbuat apa-apa selain melakukan penundaan.

“Saya minta maaf kepada yang sudah mem-booking tanggal itu. Tapi pertarungan bakal digelar secepat mungkin. Itulah yang saya tahu untuk saat ini, tapi pertarungan tetap bakal berlangsung. Segera setelah engkel saya membaik, kami akan membuat jadwal ulang,” tegas dia.

Sementara itu, Klitschko, menyayangkan penundaan tersebut. “Jelas saya sangat kecewa. Untuk fans yang sudah terlanjur antusias menunggu duel ini, saya ikut menyesal. Tapi satu hal yang pasti. Saya pasti akan mengambil lagi sabuk juara tersebut (dari Fury),” kata Wladimir Klitschko.

Video Populer

Foto Populer