Sukses


Syukuran Ulang Tahun dan Bukber ala Pebulutangkis Pelatnas

Bola.com, Jakarta - Pebulutangkis ganda putri pelatnas, Tiara Rosalia Nuraidah, merayakan ulang tahun ke-23 dengan mengadakan acara syukuran dan buka puasa bersama di Masjid Al Huda, Kompleks Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Jumat (24/6/2016).

Karena bertepatan dengan bulan suci Ramadan, Tiara memanfaatkan momen hari jadinya untuk berbagi dengan mereka yang membutuhkan. Dalam acara buka puasa tersebut, cewek kelahiran Garut, Jawa Barat, itu mengundang 24 anak yatim dari Yayasan Baitul Ilmi.

Ulang tahun Tiara sebenarnya baru jatuh pada Senin, (27/6/2016). Acara syukuran dimajukan tiga hari lebih awal karena pada tanggal tersebut Tiara sedang mengikuti turnamen Taiwan Terbuka Grand Prix Gold.

"Syukuran ini dalam rangka ulang tahun saya. Saya ingin berbagi dengan anak-anak yatim karena momennya pas bulan puasa dan sudah dekat Lebaran," kata Tiara di situs badmintonindonesia.org.

Rekan-rekan Tiara di ganda putri turut hadir dalam syukuran tersebut. Setelah buka puasa bersama, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng. Tiara memberikan potongan tumpeng pertama kepada sang partner di lapangan, Rizki Amelia Pradipta.

"Terima kasih kepada adik-adik dan pengurus yayasan yang sudah berkenan hadir. Mohon doanya supaya ke depannya saya bisa menjadi lebih baik, baik sebagai manusia biasa maupun dalam karier," ujar Tiara Rosalia Nuraidah.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer