Sukses


Petarung MMA Nyaris Tewas Usai Kalah dari Penakluk Pokemon

Bola.com, London - Petarung Mix Martial Art (MMA), Evangelista "Cyborg" Santos, nyaris meninggal dunia setelah kalah KO dari Michael "Venom" Page pada ajang Bellator 158 di O2 Arena, London, Inggris, Sabtu (16/7/2016). 

Dalam pertandingan itu, Santos terkapar akibat terjangan lutut Page yang mendarat telak di dahi. Seperti dilansir Washington Post, Santos ternyata mengalami cedera yang menakutkan, yaitu retak tulang tengkorak!

Wasit MMA veteran yang memimpin pertarungan, John McCharty, mengaku mendengar suara menyeramkan seperti bola bisbol yang terkena pukulan tongkat bisbol saat lutut Page menghantam dahi Santos.

Cristiane Justino, mantan istri Santos yang juga petarung MMA dan memiliki julukan Cyborg, memperlihatkan betapa parah cedera yang dialami eks suaminya itu via media sosial. Justino mengunggah foto dahi Santos yang retak di Instagram saat petarung asal Brasil itu sedang terbaring di sebuah rumah sakit di London.

"Fans, tolong panjatkan doa buat mantan suami saya, Cyborg Santos. Dia mengalami cedera ini saat bertarung di London. Cyborg masih di rumah sakit di Inggris. Dia belum dioperasi dan mereka khawatir otaknya terus membengkak dan menyebabkan cedera yang lebih parah," tulis Justino.

 

Fight fans Please say a prayer for my Ex husband Cyborg Santos. Many of you watched him fight on Spike TV this weekend when he suffered this injury while fighting in London. Cyborg is still in the hospital in the UK, and they are not sure when he will be able to fly again. He has not had surgery yet and their is worry the brain can continue to swell causing more damage. Click The link In My bio to donate to his #GoFundMe and support him and his family at this time. Thank you God for your protecion, The dr said this very Easily could have been life threatening. Please show your support for the fighters and share! 🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷 🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷🇧🇷Fãns de luta façam uma prece para o meu ex marido Cyborg Santos ,muitos de vocês assistiram ontem a luta dele na Spike TV,onde ele sofreu este ferimento enquanto lutava em Londres ,ele ainda está no hospital e não tem certeza quando ele vai poder voar de volta pra casa, @bellatormma é responsável por todo procedimentos médicos que ele precisar para resolver este problema porém ele não vai poder trabalhar por um tempo e nós vamos arrecadar ajuda pra ele através do #gofundme para os fãs patrocinarem ele e sua família nesta hora difícil, Obrigada Deus por sua proteção!! O medico disse que ele poderia estar em risco de vida,mostrem seu apoio aos lutadores e compartilhem isto!!! No meu Perfil do Instagram esta esta o link ajudar! #GodToGlory #figtherlife #teamcyborg #evangelistacyborgsantos #bellator158 #London Spanish 👇

A photo posted by CRISTIANE V JUSTINO 🇧🇷★ (@criscyborg) on

Justino juga berharap pengikutnya mau memberikan donasi lewat situs GoFundMe untuk membantu pembayaran biaya pengobatannya. Bahkan, Page juga ikut membantu Santos.

"Saya mendoakan yang terbaik buat Cyborg dan keluarga. Dia saat ini berada di rumah sakit karena retak tengkorak dan akan segera menjalani operasi. Tolong kalian juga bergabung dengan saya untuk memberikan donasi," kicau Page.

Komentator Bellator, Jimmy Smith, menyebut cedera Santos seperti seseorang yang mengalami kecelakaan mobil parah. Sementara itu, komentator lainnya, Joe Rogan, mengatakan itu adalah cedera terparah yang pernah dilihatnya di ajang MMA.

Santos mengatakan kepada MMA Fighting bahwa dirinya masih menjalani observasi dan akan segera naik meja operasi di Amerika Serikat.

"Saat ini saya mengalami cedera serius, tapi Bellator memberikan semua hal yang saya butuhkan. Saya akan kembali ke octagon (arena pertarungan MMA)!" ujar Santos.

Pertarungan ini menjadi buah bibir sebenarnya bukan karena kemenangan KO Page, melainkan selebrasi sang pertarung usai meraih kemenangan. Seperti diberitakan sebelumnya, Page melakukan selebrasi yang terinspirasi dari mobile game populer, Pokemon Go.

Usai wasit menghentikan pertarungan, Page lalu mengenakan topi pokemon dan melempar pokeball ke arah Santos yang sedang terbaring kesakitan. Mungkin, jika Page tahu apa yang terjadi pada Santos, dia tak akan melakukan selebrasi berlebihan itu.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer