Sukses


Vietnam Terbuka: 5 Ganda Campuran Indonesia Tembus Babak Kedua

Bola.com, Ho Chi Minh City - Lima ganda campuran Indonesia memastikan diri lolos ke babak kedua Vietnam Terbuka Grand Prix Gold 2016 di Nguyen Du Stadium, Ho Chi Minh City, Rabu (20/7/2016). Dua di antaranya merupakan pasangan yang baru dipasangkan. 

Salah satunya adalah pasangan Edi Subaktiar/Masita Mahmudin. Mereka lolos setelah mengalahkan pasangan Taiwan, Lee Jhe-Huei/Chen Szu Yu. Unggulan ketujuh itu menang dua gim langsung, 21-18, 21-12.

Ganda campuran anyar yang juga lolos ke babak kedua adalah Rafiddias Akhdan Nugroho/Richi Puspita Dili. Unggulan kelima ini menang dua gim langsung dari pasangan Vietnam, Nguyen Vinh Quang Ho/Le Thi Thanh Thuy, dengan skor 21-14, 21-15.

Irfan Fadhilah/Weni Anggraini menjadi pasangan Indonesia pertama yang melangkah ke babak kedua. Mereka mendapatkan tiket ke babak selanjutnya setelah menyingkirkan Liang Jui Wei/Cheng Chi Ya dari Taiwan. Unggulan kedelapan ini menang dua gim langsung 21-18, 21-10.

Langkah Irfan/Weni juga diikuti Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika. Pasangan yang berstatus unggulan keempat ini juga melaju ke babak kedua berkat kemenangan 21-18, 21-15 dari ganda campuran Taiwan, Liao Min Chun/Lee Chih Chen.

Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia yang menjadi unggulan kedua juga tak mau kalah. Berhadapan dengan Pham Hong Nam/Le Thu Huyen, mereka menang dua gim langsung, 21-19, 21-11.

Sayangnya langkah kelima pasangan tersebut tak mampu diikuti Aji Firmansyah/Natasha Herloadjo dan Beno Drajat/Rofahadah Supriadi Putri. Kedua ganda campuran Merah Putih ini harus terhenti langkahnya pada babak pertama. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Lengkap

Berikut hasil lengkap pemain ganda campuran Indonesia pada babak pertama Vietnam Terbuka GPG 2016, Rabu (20/7/2016):

Irfan Fadhilah/Weni Anggraini vs Liang Jui Wei/Cheng Chi Ya 21-18 21-10

Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan vs Aji Firmansyah/Natasha Herloadjo 21-11 21-9

Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika vs Liao Min Chun/Lee Chih Chen 21-18 21-15

Edi Subaktiar/Masita Mahmudin vs Lee Jhe-Huei/Chen Szu Yu 21-18 21-12

Cai Ruiqing/Dong Yourong vs Beno Drajat/Rofahadah Supriadi Putri 21-5 21-10

Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia vs Pham Hong Nam/Le Thu Huyen 21-19 21-11

Rafiddias Akhdan Nugroho/Richi Puspita Dili vs Nguyen Vinh Quang Ho/Le Thi Thanh Thuy 21-14 21-15

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer