Sukses


Jalani Debut Bersama Manor, Pengganti Rio Bilang Begini...

Bola.com, Spa - Pebalap Manor Racing, Esteban Ocon, mengaku senang dengan hasil yang didapatnya pada sesi latihan bebas hari pertama F1 GP Belgia, Jumat (26/8/2016). Pengganti Rio Haryanto tersebut telah membuktikan semua ucapannya dengan tampil impresif saat melakoni debutnya bersama Manor.

Seperti diketahui, Ocon menempati posisi ke-16 pada sesi latihan bebas pertama (FP1) dengan torehan 1 menit 51,787 detik. Dia unggul atas Daniil Kvyat (Toro Rosso), Jenson Button (McLaren), Pascal Wehrlein (Manor), Kevin Magnussen (Renault), Jolyon Palmer (Renault).

Pada sesi latihan bebas kedua (FP2), torehan waktunya membaik menjadi 1 menit 50,659 detik. Namun, Ocon terpuruk di posisi ke-21. Meski demikian, dia tetap senang.

"Semuanya bekerja dengan sempurna. Sangat bagus membiarkan cara membalap saya yang bicara setelah begitu banyak wawancara dan kesibukan membangun settingan untuk akhir pekan ini. Saya benar-benar senang," tutur Ocon seperti dikutip dari akun Facebook resmi Manor, Sabtu (27/8/2016) WIB.

"Saya merasa nyaman. Mobil dan saya yang berada di dalamnya merasa baik. Jadi setelah begitu banyak persiapan, segala sesuatu yang hadir sekarang terasa cukup alami," tambahnya.

Ocon kemudian merasa optimistis setelah melakoni sesi latihan bebas hari pertama dengan baik. Dia tak sabar untuk mendapatkan hasil yang lebih bagus pada sesi latihan bebas ketiga dan sesi kualifikasi yang berlangsung hari ini, Sabtu (27/8/2016).

"Saya kehilangan sedikit waktu pada sesi sore (FP2), tapi kami sudah melakukan apa yang ingin kami capai. Saya tak sabar untuk berbicara soal data kepada tim malam ini dan kembali lebih kuat," kata pebalap yang menggunakan mobil Manor MRT05 bernomor 31 tersebut.

Video Populer

Foto Populer