Bola.com, Rio de Janeiro - Kontingen China menjadi juara umum Paralimpiade Rio de Janeiro 2016 yang resmi ditutup di Stadion Maracana, Brasil, Minggu (18/9/2016) waktu setempat atau Senin (19/9/2016) pagi WIB. Adapun Indonesia menyudahi perjuangan dengan menempati posisi ke-76.
China total meraih 239 medali dengan perincian 107 medali emas, 81 medali perak, dan 51 medali perunggu. Inggris Raya berada di posisi kedua dengan mengoleksi 64 medali emas, 39 perak, dan 44 perunggu. Sedangkan peringkat ketiga ditempati oleh Ukraina yang mengoleksi 41 emas, 37 perak, dan 17 perunggu.
Advertisement
Baca Juga
Amerika Serikat yang menjadi juara umum Olimpiade Rio 2016, hanya menduduki peringkat keempat. Tim AS mengumpulkan 40 medali emas, 44 perak, dan 31 perunggu, dengan total medali sebanyak 115. Komposisi lim besar dilengkapi oleh Jerman yang meraih 18 emas, 25 perak, dan 29 perunggu.
Di antara negara-negara Asia Tenggara, Thailand mencatat prestasi terbaik, dengan menempati posisi ke-23. Negeri Gajah Putih mendulang enam emas, enam perak, dan enam perunggu. Sedangkan Malaysia menjadi yang terbaik kedua dengan bercokol di peringkat ke-36, dengan torehan tiga emas dan satu perunggu.
Indonesia hanya menempati posisi ke-76 dengan raihan satu medali perunggu. Satu-satunya medali yang diraih Tim Merah Putih itu dipersembahkan oleh atlet angkat berat, Ni Nengah Widiasih.
Atlet asal Bali mempersembahkan medali pertama dan satu-satunya untuk Indonesia pada ajang Paralimpiade Rio 2016 di Pavilion 2 Rio Centro, Brasil, Jumat (9/9/2016) dini hari WIB. Ni Nengah, yang mengalami lumpuh pada kedua kaki sejak usia empat tahun akibat penyakit polio, meraih medali perunggu nomor -42 kg putri.
Perolehan 1 medali perunggu bagi Indonesia ini sudah menyamai prestasi di Paralimpiade XIV 2012 di London. Empat tahun lalu, medali perunggu bagi Indonesia dipersembahkan oleh petenis meja David Mikel Jacob. Setelah itu, Indonesia tak mampu menambah pundi-pundi medali.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Klasemen akhir Paralimpiade Rio 2016
Klasemen akhir Paralimpiade Rio 2016
(Tim--Emas--Perak--Perunggu--Total)
1. China 107--81--51--239
2. Inggris Raya 64--39--44--147
3. Ukraina 41--37--39--117
4. Amerika Serikat 40--44--31--115
5. Australia 22--30--29--81
6. Jerman 18--25--14--57
7. Belanda 18--19--26--63
8. Brasil 14--29--29--72
9. Italia 10--14--15--39
10. Polandia 9--18--12--39
11. Spayol 9--14--8--31
12. Prancis 9--5--14--28
13. Selandia Baru 9--5--7--21
14. Kanada 8--10--11--29
15. Iran 8--9--7--24
16. Uzbekistan 8--6--17--31
17. Nigeria 8--2--2--12
18. Kuba 8--1--6--15
19. Belarusia 8--0--2--10
20. Korea Selatan 7--11--17--35
21. Tunisia 7--6--6--19
22. Afrika Selatan 7--6--4--17
23. Thailand 6--6--6--18
24. Yunani 5--4--4--13
25. Belgia 5--3--3--11
26. Slovakia 5--3--3--11
27. Algeria 4--5--7--16
28. Irlandia 4--4--3--11
29. Meksiko 4--2--9--15
30. Mesir 3--5--4--12
31. Norwegia 3--3--3--9
32. Serbia 3--2--4--9
33. Maroko 3--2--2--7
34. Turki 3--1--5--9
35. Kenya 3--1--2--6
36. Malaysia 3--0--1--4
37. Kolombia 2--5--10--17
38. UEA 2--4--1--7
39. Irak 2--3--0--5
40. Hong Kong 2--2--2--6
41. Krosia 2--2--1--5
41. Swiss 2--2--1--5
43. India 2--1--1--4
44. Lithuania 2--1--0--3
45. Latvia 2--0--2--4
46. Singapura 2--0--1--3
47. Hungaria 1--8--9--18
48. Azerbaijan 1--8--2--11
49. Swedia 1--4--6--11
50. Austria 1--4--4--9
...
76. Indonesia 0--0--1--1
Advertisement