Bola.com, Bandung - Para atlet Jawa Barat, khususnya tiga pesilat Jawa Barat, Gina Tri Lestari, Pramudita Yuristya, dan Lutfi Nur Hasanah, mendediksikan emas yang diraih pada nomor beregu putri PON 2016 untuk korban banjir Garut. Bersama beberapa atlet Jabar lainnya, mereka juga menyerahkan bantuan kepada para korban, Sabtu (24/9/2016).
Advertisement
Baca Juga
Gina beserta dua rekannya dari cabang pencak silat nomor regu putri tersebut merupakan warga asli Garut. Mereka mengaku terpukul dengan musibah yang terjadi sesaat sebelum berlaga. Namun, Gina dkk. menjadikan musibah tersebut sebagai motivasi hingga berhasil meraih medali emas.
"Musibah yang terjadi menjadi motivasi bagi kami sehingga berhasil meraih medali emas. Emas yang kami raih ini dipersembahkan buat warga Garut yang terkena musibah," ujar Pramudita Yuristya.
Tiga pesilat Jabar tersebut bersama empat atlet lain, Billy Sugara (judo), Sandy Firmansyah (karate) serta Guntur Wicaksono (karate) kemudian datang ke Garut untuk menyerahkan bantuan kepada korban banjir kepada Komandan Kodim 0611/Garut, Letkol ARM Setyo Hani Susanto di Makodim 0611/Garut, Jalan Veteran Garut.
"Kami ikut prihatin dengan musibah yang menimpa saudara kami di Garut. Mudah-mudahan yang terkena musibah diberi ketabahan dan kekuatan menjalani ini semua. Mudah-mudahan " ujar Gina.
Sementara itu, Ketua I KONI Jabar, M. Budiana menuturkan, program kepedulian bagi korban bencana ini merupakan perintah langsung dari Ketua Umum KONI Jabar, Ahmad Saefudin. Bantuan disampaikan oleh atlet secara langsung melalui Posko Utama Bencana Garut di Makodim 0611/Garut.
"Keberhasilan Jabar menduduki posisi pertama raihan medali emas berkat doa dan dukungan warga Jabar, salah satunya warga Garut. Kami selayaknya ikut membantu mereka dan mendedikasikan medali emas yang kami raih bagi warga Jabar khususnya warga Garut yang terkena musibah," tegas Budiana.