Bola.com, Jakarta Petenis Skotlandia, Andy Murray, terus menjaga ambisi melengserkan Novak Djokovic dari peringkat satu dunia ATP. Poin kedua petenis kembali terpangkas setelah Murray menjuarai China Terbuka di Beijing, Minggu (9/10/2016).
Advertisement
Baca Juga
Titel China Terbuka direbut Murray berkat kemenangan atas Grigor Dimitrov dengan skor 6-4, 7-6. Di sisi lain, Djokovic yang berstatus juara bertahan absen dari turnamen ini karena mengalami cedera siku.
Absennya Djokovic mendatangkan keuntungan ganda bagi Murray. Petenis nomor dua dunia tersebut berhasil mendulang 500 poin, sedangkan Djokovic harus rela kehilangan jumlah poin yang sama karena tak tampil untuk menpertahkan gelar.
Dengan tambahan ini, Murray total mengoleksi 9.845 poin atau defisit 3.695 poin dari sang rival yang kini mengantongi 13.540. Jika tak segera comeback dan mendulang tambahan poin, posisi Djokovic di ranking satu dunia berpotensi makin terancam.
Namun, Djokovic dipastikan tak akan absen lama. Petenis Serbia itu akan kembali beraksi pada pekan ini di ajang Shanghai Master. Jika mampu menjuarai turnamen ini, Djokovic bakal mengamankan statusnya sebagai petenis nomor satu dunia pada akhir tahun.
Yang jelas, Murray akan bertanding di Shanghai Masters dengan optimisme tinggi. Selain menyegel gelar juara di China Terbuka, Murray juga tak kehilangan satu set pun dalam perjalanan menuju tangga juara. Ketangguhan Murray diakui oleh lawannya di partai final China Terbuka.
"Andy adalah petenis paling luar biasa tahun ini. Dia banyak menang dan sangat percaya diri. Dia jelas tahu bagaimana bergerak dengan bagus di lapangan. Kredit untuk dia," ujar Dimitrov di situs resmi ATP Tour.
Ranking Dunia ATP
No--Petenis---Negara--Poin
1. Novak Djokovic (Serbia) 13.540
2. Andy Murray (Skotlandia) 9.845
3. Stanislas Wawrinka (Swiss) 5.910
4. Kei Nishikori (Jepang) 4.740
5. Rafael Nadal (Spanyol) 4.730
6. Milos Raonic (Kanada) 4.690
7. Roger Federer (Swiss) 3.730
8. Gael Monfils (Prancis) 3.725
9. Tomas Berdych (Rep. Cheska) 3.470
10. Dominic Thiem (Austria) 3.295